JAKARTA - Partai Gerindra menanggapi sikap menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Nasution, yang mendukung pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan pihaknya terbuka atas dukungan Bobby meskipun Wali kota Medan itu merupakan juru kampanye TPN Ganjar Prabowo-Mahfud MD.
"Ya kan memang dukungan-dukungan itu kami akan sambut dengan baik darimanapun itu yang sifatnya mempunyai visi yang sama dengan Prabowo-Gibran untuk Indonesia yang lebih maju," ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 6 November.
Namun, Dasco menuturkan, pihaknya akan mencoba menelusuri keseriusan deklarasi dukungan yang dinyatakan Bobby untuk pasangan Prabowo-Gibran. Sebab menurutnya, hingga saat ini belum ada pernyataan resmi ke tim pemenangan Prabowo-Gibran terkait dukungan tersebut, khususnya ke Gerindra.
"Nanti kita akan coba lebih dalami karena itu juga tidak ada pemberitahuan lebih resmi kepada pihak kami, Gerindra," jelasnya.
Menyoal komunikasi dengan Bobby, Wakil Ketua DPR itu mengatakan, akan ada tim yang mendalami dukungan dari suami Kahiyang Ayu itu. "Ya nanti ada yang tugasnya coba mendalami apakah kemudian bagaimana ceritanya itu," kata Dasco.
Sebelumnya, Bobby mengatakan sikap politiknya tersebut mengikuti pilihan relawan Rumah Kolaborasi Bobby Nasution untuk mendukung pasangan calon Prabowo-Gibran.
"Kita kalau relawan sudah suruh ke sana (Prabowo-Gibran) ya, mau enggak mau ke sana," ujar Bobby seperti dikutip dari Antara, Minggu, 5 November.
BACA JUGA:
Bobby mengaku pihaknya akan berkoordinasi dengan partai politik yang mengusungnya menjadi Wali Kota Medan, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Diketahui, PDIP sendiri telah mengusung Ganjar-Mahfud MD di Pilpres 2024.
"Tentunya saya kemarin juga menyampaikan akan berkoordinasi, berkonsultasi dengan PDI Perjuangan. Saya akan menyampaikan dengan baik-baik, dan kerendahan hati," katanya.