Bagikan:

YOGYAKARTA - Beras sintetis atau diduga palsu ditemukan di Bukittinggi, Sumatera Selatan. Seorang warga mengaku mengalami sakit usai mengonsumsi beras yang diduga palsu tersebut. Beras palsu yang berbahan plastik memang berbahaya bagi kesehatan. Lalu bagaimana cara membedakan beras asli dan sintetis.

Seorang warga bernama Dessi di Bukittinggi mengatakan beras yang ia diduga palsu tersebut berwarna terlalu putih, cepat mengeras, serta berderai. Pemerintah Kota (Pemkot) Bukittinggi menghimbau warganya untuk melaporkan temuan peredaran beras palsu. Masyarakat perlu tahu cara membedakan beras asli dan sintetis agar tidak mengalami masalah kesehatan karena salah mengonsumsi. 

Cara Membedakan Beras Asli dan Sintetis

Beras merupakan bahan pangan pokok bagi masyarakat Indonesia sehingga ketergantungan akan konsumsi beras sangat tinggi. Namun masyarakat juga harus waspada dengan peredaran beras palsu atau sintetis yang terkadang ditemukan di pasaran. 

Berikut ini beberapa cara membedakan beras asli dan sintentis yang perlu Anda tahu:

Mencium Aroma Beras

Bau atau aroma beras bisa menjadi indikator untuk membedakan beras asli dan sintetis. Beras asli umumnya memiliki aroma khas dan segar, yang mana akan terasa sedikit ada aroma gabahnya dan tidak terlalu apek. 

Sementara beras sintetis dapat memiliki aroma kimia atau tidak alami dari alam. Beras sintetis terkadang mengeluarkan aroma yang wangi aneh karena pembuatnya menambahkan sedikit pewangi. Apabila aroma beras terlalu kuat dan terasa aneh, sebaiknya pikirkan ulang untuk tidak membeli.

Memperhatikan Warna dan Kilap

Beras asli biasanya menampilkan warna alami yang sedikit transparan dan tidak terlalu tampak mengkilap. Sementara beras sintetis cenderung tampak mengkilap berlebihan dan warnanya dominan terlalu putih. Untuk memastikan keaslian beras, sebaiknya pilih yang memiliki warna lebih alami.

Selain itu, Anda juga bisa melihat bagian tengah butiran beras. Pada beras asli biasanya terdapat warna putih kecil (bukan bening). Berbeda dengan beras plastik yang akan tampak putih bersih dan seperti tidak ada cacat sama sekali karena diproduksi dari mesin pengolah limbah plastik.

Memeriksa Kadar Air

Cara membedakan beras asli dan sintetis juga bisa dilihat dari kandungan air dalam beras Kadar air beras asli biasanya lebih rendah, sedangkan pada beras sintetis memiliki kadar air yang tinggi. Tingginya kadar air ini bisa membuat beras cepat basi dan berjamur.

Anda juga bisa mengecek dengan cara merendam beras tersebut. Jika beras asli, air rendaman akan berubah menjadi lebih putih. Sementara pada beras sintetis, air rendaman tidak menyatu dan tidak akan berubah menjadi putih.

Memeriksa Kemasan dan Label

Saat akan membeli beras, sebaiknya Anda juga memeriksa kemasan dan label. Produk beras yang memiliki kualitas tinggi biasanya dijual dengan kemasan yang baik dan label jelas. Jadi pastikan untuk membeli beras dari produsen atau toko yang terpercaya.

Memperhatikan Harga Apakah Masuk Akal

Perhatikan juga harga beras untuk memperhitungkan apakah beras asli atau sintetis. Apabila harganya cukup murah, bisa jadi beras tersebut bukan beras asli. Sebab proses produksi beras sintetis bisa lebih murah, namun harga yang terlalu rendah menimbulkan kecurigaan. Jadi jangan ragu membandingkan harga dengan merek lain saat akan membeli beras.

Memperhatikan Tekstur Beras

Tekstur beras asli dan sintetis juga bisa Anda lihat perbedaannya. Beras asli biasanya memiliki tekstur yang tidak terlalu halus dan sedikit kasar. Sebaliknya, beras sintetis mungkin terasa licin dan lebih halus.

Anda juga bisa membedakan dengan cara menggigit berasnya. Apabila beras tidak hancur menjadi tepung tapi malah peyok atau rusak, maka bisa jadi itu beras sintetis dari plastik. Coba tumbuk berasnya, apabila menjadi bubuk seperti tepung maka bisa dipastikan itu beras asli. 

Demikianlah beberapa cara membedakan beras asli dan sintetis yang perlu Anda tahu. Mengingat adanya peredaran beras asli dan sintetis, masyarakat harus selalu teliti saat membeli beras demi menjaga kesehatan. 

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.