Bagikan:

JAKARTA - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memastikan dirinya akan memenuhi pemanggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada esok hari. 

Wakil Ketua DPR itu bakal dimintai keterangannya terkait kasus dugaan korupsi pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker). 

"Besok pasti datang. Karena memang ini proses biasa yang ada sebagai saksi, saya dimintai kedatangan," ujar Cak Imin di NasDem Tower, Menteng, Jakarta, Rabu, 6 September. 

Soal pemanggilan ini merupakan langkah untuk menjegalnya sebagai cawapres, Cak Imin enggan berkomentar. 

"Nggak tahu saya nggak tahu," katanya.  

Sebelumnya, Sekjen PKB Hasanuddin Wahid juga mengungkapkan kesediaan Cak Imin memenuhi panggilan KPK besok. 

"Gus Muhaimin besok pagi akan hadir di KPK sebagai warga negara yang baik," kata Hasanuddin di NasDem Tower, Rabu, 6 September. 

Setelah memenuhi panggilan KPK, Cak Imin dijadwalkan berziarah ke Wali Songo mulai 8 September. 

"PKB tanggal 8 ziarah Wali Songo, nantinya beliau akan ikut keliling beberapa hari mulai dari Jawa Barat hingga Jawa Timur," ucapnya.