Bagikan:

JAKARTA - Partai politik pendukung duet Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bakal bertemu di NasDem Tower Jakarta siang ini. Ini kali pertama pertemuan digelar sejak deklarasi Anies-Cak Imin di Surabaya.

Dalam undangan media yang tersebar, pertemuan yang dijadwalkan pukul 14.00 WIB itu untuk membahas dinamika politik menuju Pilpres 2024.

Anehnya, PKS mengaku tidak tahu menahu perihal undangan pertemuan tersebut. Saat dikonfirmasi, pihak NasDem dan PKS tidak mau berkomentar jauh.

Ketua DPP NasDem Charles Meikyansah mengatakan undangan pertemuan parpol pendukung Anies-Cak Imin benar adanya. Dia bilang, pertemuan nanti dalam rangka silaturahmi sekaligus membahas langkah-langkah koalisi ke depan.

"Silaturahmi, mengakrabkan sekaligus berbicara banyak hal terkait rencana-rencana ke depan," ujar Charles, Rabu, 6 September.

Charles juga mengkonfirmasi kehadiran Ketua Umum PKB yang juga cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Cak Imin.

"Cak Imin, iya (datang, red)," katanya.

Namun saat ditanya soal kehadiran presiden PKS beserta jajaran, Charles memilih bungkam.

Sementara itu, Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri justru mempertanyakan undangan pertemuan itu. Dia pun meminta awak media untuk mencari tahu kebenarannya ke NasDem.

"Undangan darimana, tanya yang ngundang," kata Mabruri saat dikonfirmasi, Rabu, 6 September.

Ditanya kembali soal kehadiran apabila benar ada undangan ke NasDem Tower, Mabruri enggan memastikan.

"InsyaAllah," katanya singkat.