Bagikan:

JAKARTA - Polri memberikan secercah harapan bagi eks pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20 yang ingin menjadi anggota Koprs Bhayangkara. Sebab, mereka bisa mendaftar melalui jalur talent scouting prestasi akademik atau nonakademik.

"Terkait dengan pemain Timnas U-20 yang ingin menjadi anggota Polri mekanisme pemain Timnas U-20 yang ingin menjadi anggota Polri bisa mewujudkan harapannya dengan mengikuti seleksi rekrutmen proaktif kategori talent scouting katagori tersebut," ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan, Selasa, 4 April.

Jalur seleksi talent scouting merupakan wadah khusus yang disedikan bagi calon anggota Polri. Tentunya, dengan syarat memiliki bakat dan potensi yang dibutuhkan Polri dari prestasi akademik dan nonakademik.

"Yang berasal dari talenta talenta termasuk olahraga tentunya sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Ramadhan.

Adapun, para eks pemain Timnas U20 sempat menyampaikan keinginannya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu, 1 April.

Mereka disebut berkeinginan untuk bisa melanjutkan kuliah. Bahkan, ada pula yang ingin menjadi anggota TNI, Polri, maupun pegawai negeri sipil (PNS).

"Tadi saya menanyakan kepada para pemain apakah ada hal yang bisa saya dengar mengenai keinginan-keinginan. Beberapa dari mereka ingin kuliah, beberapa dari mereka ingin bisa masuk ke Polri, TNI, maupun di PNS, itu saja," kata Jokowi.