Gaya Istri Direktur Penyelidikan Endar Priantoro Disorot, KPK Persilakan Publik Tengok Laporan Kekayaannya
Plt Juru Bicara KPK Bidang Pencegahan Ipi Maryati (Foto: Wardhany T/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mempersilakan publik mengecek Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Brigjen Endar Priantoro yang menjabat sebagai Direktur Penyelidikan.

Hal ini disampaikan Plt Juru Bicara KPK Bidang Pencegahan Ipi Maryati menanggapi video viral gaya istri Endar di media sosial. Laporan tersebut terbuka sehingga publik bisa mengakses dan menelusuri harta yang dimiliki pejabat.

"Saya kira semua informasi tentang LHKPN baik KPK, maupun seluruh instansi di Indonesia ini dapat teman-teman akses di situs elhkpn.kpk.go.id, semua kami buka. Jadi saya kira teman-teman untuk melihat kesana dan bisa mempelajari lebih lanjut LHKPN tersebut," kata Ipi kepada wartawan, Jumat, 17 Maret.

Ipi mempersilakan publik mencocokkan harta yang dimiliki pejabat dengan gaya hidup mereka. Termasuk, Endar Priantoro.

Sementara terkait gaya hidup istri Endar yang mewah, kata Ipi, akan diverifikasi jika diperlukan. Komisi antirasuah dipastikan menjunjung tinggi asas kesetaraan.

Namun, mereka akan lebih dulu menyelesaikan proses verifikasi kekayaan yang digarap sebelumnya. "Tentu kami perlu membuat satu prioritas dulu mana yang perlu untuk segera dilakukan," tegasnya.

Sebagai informasi, gaya istri Endar diviralkan oleh akun TikTok @perusakhedon. Ada sejumlah foto yang diunggah seperti momen saat dia berpose dengan latar belakang salju di luar negeri dan disebut menyewa helikopter.

Tak sampai di sana, akun ini juga menyoroti pakaian bermerek yang digunakan istri Endar. Selain itu, istri Direktur Penyelidikan KPK yang sempat akan dikembalikan ke Polri itu juga dinarasikan dekat dengan selebriti di Tanah Air seperti Nikita Mirzani.