Bagikan:

JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar membuka peluang bagi Partai Bulan Bintang (PBB) bergabung dengan koalisinya bersama Partai Gerindra. Apalagi, partai besutan Yusril Ihza Mahendra itu sampai sekarang belum menentukan pilihan.

Hal ini disampaikan Cak Imin usai melakukan pertemuan tertutup dengan Yusril di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat. Dia menegaskan pintu terbuka bagi partai manapun bergabung dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

"PBB sampai hari ini juga belum menentukan pilihannya, tentu semuanya masih cair. PKB bersama Gerindra masih membuka dengan siapa dengan siapapun untuk bisa bergabung," kata Cak Imin dalam konferensi pers pada Kamis, 16 Maret.

Dengan silaturahmi yang terjalin, PKB berharap PBB bisa bergabung. "Tapi tadi belum ada pembicaraan unthk koalisi. Belum ada pembicaraan, baru mau ngobrol ini," tegasnya.

Sementara itu, Yusril menegaskan partainya memang belum menentukan arah dukungan mereka di Pilpres 2024. Meski sejumlah partai sudah berkoalisi, PBB belum mau ikut-ikutan karena kondisi kerja sama politik saat ini masih cair.

Apalagi, PDI Perjuangan (PDIP) hingga saat ini belum mengumumkan siapa calon yang mereka usung. "Koalisi ini benar-benar terbentuk apabila PDIP sudah bersikap," tegas mantan menteri di era Abdurrachman Wahid atau Gus Dur itu.

"Akan terbentuk (koalisi, red) apabila PDIP sudah bersikap. Karena kita tahu PDIP itu yang memegang suara terbanyak di DPR kita sekarang. Kemudian juga PDIP juga sedang memerintah sekarang. Oleh karena itu keputusan dari PDIP itu akan mendorong terbentuknya koalisi yang lain," sambung Yusril.

Meski begitu, Yusril sempat menyatakan PBB dan PKB sudah bersahabat sejak lama. Bahkan, dua partai ini punya kerja sama di Koalisi Indonesia Maju karena kadernya menduduki posisi Menteri dan Wakil Menteri di Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker).

Diketahui, Menteri Tenaga Kerja (Menaker) saat ini dijabat oleh Ida Fauziyah yang merupakan elite PKB. Sementara wakilnya dijabat Afriansyah Noor yang merupakan Sekjen PBB.

"Mudah-mudahan koalisinya tak hanya Bu Ida dan Pak Ferry tapi koalisinya kita bisa saling mendoakan," pungkasnya.