Cantiknya Si Jamur Biru Langka Penghuni Cagar Alam Morowali
Jamur biru di Morowali Sulteng (Foto rahman6d via Instagram BKSDA Sulteng)

Bagikan:

JAKARTA - Warna biru memukau jamur ini indah dipandang. Jamur biru ini menjadi penghuni cagar alam Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Jamur biru dengan nama latin mycena interrupta ini adalah Salah satu spesies jamur langka yang jarang ditemui. Mycena interrupta, dikutip dari keterangan BKSDA Sulteng, umumnya dikenal sebagai pixie's parasol.

Meskipun memiliki warna-warna cerah, tetapi tidak seperti spesies Mycena lainnya yang bioluminescent (bercahaya). Mycena interupta tidak mengeluarkan cahaya sendiri. 

Dengan karakteristik berwarna biru cerah selama periode bibit, dan perlahan-lahan akan memudar sedikit demi sedikit selama proses pertumbuhan. 

Bagi para pengunjung yang pernah melakukan penelitian maupun ekspedisi ke Cagar Alam Morowali khusunya yang melewati jalur trek pendakian Gunung Tambusisi spesies Jamur Biru ini sering dijumpai. 

Bagi yang penasaran untuk meneliti dan melihat langsung si Jamur Biru ini harus mengurus Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi (SIMAKSI) ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sulawesi Tengah di Palu. Jangan lupa protokol kesehatan ya