Bagikan:

JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani mengaku santai menghadapi pengumuman nama capres yang bakal diusung partainya. Menurutnya, nasib maju atau tidak sudah ada di garis tangan.

"'Mbak Puan kok enggak deg-degan'. Kenapa deg-degan? Urusan calon presiden itu ada di garis tangan," kata Puan dalam acara Bimtek anggota DPRD PDIP se-Indonesia di kawasan Jakarta Pusat, Senin, 9 Januari.

Puan mengingatkan kader PDIP tak perlu khawatir karena suara partai sudah cukup untuk mengusung calon sendiri. Penyebabnya, partai berlambang banteng ini punya banyak sosok.

Sehingga, dia minta para kader jangan ikut pusing soal calon presiden. "PDIP suaranya sudah cukup. Kemudian siapa calonnya belom segini banyak kader-kader PDIP artinya PDIP sudah punya calon iya kan," ujar Puan.

Lagipula, Puan bilang, Megawati sudah punya nama siapa calon presiden di kantongnya. Hanya saja, pengumumumannya tinggal menunggu waktu.

"Wis, lillahi ta'ala garis tangan tinggal tunggu siapa yang nanti akan disebutkan oleh ibu ketua umum. Tenang santai," kata Puan.

Lebih lanjut, Puan mengingatkan kader PDIP tak boleh justru jadi pengamat politik. Mereka harus fokus bekerja agar partai bisa menang untuk ketiga kalinya.

"Ya boleh kalau cuma ngomong di warung kopi atau di antara kita. Tapi enggak usah terpengaruh, turun saja, turun ke lapangan kerja, kerja," pungkasnya.