JAKARTA – Bowo, tetangga DW, menceritakan bila pelaku MR alias Ridwan adalah Preman Kali Jodoh. Bahkan tetangga di Jalan Jelamabar Ilir, Tambora, Jakarta Barat tidak ada yang berani berbicara dengan pelaku.
“Orangnya gampang tersinggung. Dia Preman Kalijodo. Orangnya mudah tersinggung,” kata Bowo saat ditemui di Jalan Jelambar Ilir, Jakarta Barat, Jumat, 6 Jakarta Barat.
Bowo menuturkan bila Ridwan merupakan orang yang ditakuti di dearah tersebut. Selain tempramental, dia juga ringan tangan, memukul bahkan membacok orang.
“Dia residivis. Sering pukul orang, bahkan pernah bacok. Makanya di sini (warga) tahu kelakuannya, tapi rada takut juga, mendingan lebih baik menjauh dengan Iwan,” ucapnya.
BACA JUGA:
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Wibowo mengatakan bahwa MR telah ditangkap sejak Jumat pagi, 6 Januari. MR ditangkap di Teluk Gong, Jakarta Barat. MR tidak melakukan perlawanan saat ditangkap petugas.
Setelah itu MR dibawa ke Polsek Penjaringan. Di situ MR mengakui semua perbuatannya, yakni membakar DW dan S. DW selamat meski mengalami luka bakar 85 persen. Sedangkan S tewas.
“Sudah tersangka. Dia sudah mengakui (perbuatannya-red),” kata Wibowo saat dikonfirmasi, Jumat, 6 Januari.