Bagikan:

JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD memastikan kondisi rumahnya di Kelurahan Bugih, Kota Pamekasan, Jawa Timur dalam kondisi aman usai digeruduk massa. Mahfud membenarkan adanya kelompok massa mendatangi kediamannya yang saat ini ditempati  ibu kandungnya. 

"Oh iya itu (ada yang geruduk, red)," kata Mahfud saat dihubungi wartawan, Selasa, 1 Desember.

Hanya saja, kejadian itu tak menimbulkan kerugian apa pun. Saat massa datang, Mahfud menyebut ada pihak yang mengamankan dan mengurus peristiwa di kediamannya. Namun, dirinya tak menyebut siapa saja yang mengamankan kediamannya di Pamekasan itu. 

"Sudah ada yang urus," ungkapnya. 

Mahfud juga memastikan Ibunya yang tinggal di rumah itu dalam keadaan aman dan dijaga ketat. "Ibu aman," tegasnya.

Diketahui, sebuah video beredar memperlihatkan adanya massa yang mendatangi kediaman rumah Mahfud. Berdasarkan informasi, massa datang sekitar pukul 13.45 WIB.

Tak jelas alasan massa tersebut mendatangi kediaman Mahfud. Namun, massa tersebut sempat menyampaikan aspirasi ke Polres Pamekasan dan meminta agar Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab tak dijatuhi sanksi hukum.