Bagikan:

JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin dengan tegas minta para remaja ‘SCBD’ (Sudirman, Citayam, Bojong, Depok) yang menggelar Fashion Show di Dukuh Atas tidak mengganggu ketertiban umum. Bahkan Kombes Komarudin mengingatkan agar para remaja tersebut tidak terjerumus pergaulan bebas.

"Kita minta para remaja di kawasan Dukuh Atas tidak mengganggu ketertiban umum yang menciptakan gangguan terhadap masyarakat lainnya," kata Kombes Komarudin saat dihubungi, Selasa, 19 Juli.

Kombes Komarudin mengingatkan para remaja jangan sampai menghalangi para pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

Jika para remaja itu sampai menghalangi para pengguna jalan dan pengendara itu merupakan gangguan dalam ketertiban umum.

"Para remaja boleh menikmati jalan - jalan di Ibukota dengan menikmati suasananya silahkan. Tapi jangan sampai ganggu aktifitas masyarakat. Seperti berhentikan kendaraan yang melintas," katanya.

Kombes Komarudin mengatakan, aksi para remaja di kawasan Dukuh Atas haruslah bersifat positif dalam berkreasi. Namun jangan sampai kegiatan para remaja tersebut merugikan generasi penerus.

"Jangan sampai justru terjerumus ke dalam pergaulan bebas. Kita minta juga orang tua memiliki andil cukup besar dalam pengawasan anaknya agar tidak sampai larut malam di kawasan Dukuh Atas," ujarnya.

Ramai sebuah video yang memperlihatkan adanya kerumunan remaja SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok) diunggah akun Instagram @seputar_jaksel pada Sabtu, 16 Juli, kemarin malam.

Dalam unggahan itu, berisi narasi suasana SCBD Fashion Show di trotoar Dukuh Atas, Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu, 16 Juli 2022, malam.

Antusias warga banyak yang ingin melihat acara fashion show tersebut. Dan sebagian warga terlihat untuk mengabadikan foto ataupun video menggunakan kamera handphone atau kamera. Arus lalu lintas terlihat tersendat di lokasi acara fashion show SCBD.

Dari video yang diunggah tersebut, terlihat sejumlah remaja muda-mudi memadati ruas jalan di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.