Bagikan:

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut gelaran Formula E Jakarta pada 4 Juni lalu berjalan sukses. Anies pun mengucapkan terima kasih terhadap sejumlah pihak.

Ucapan terima kasih Anies salah satunya ditujukan kepada para pegiat media sosial yang kerap menyoroti Formula E, mulai dari perencanaan hingga penyelenggaraan balapan. Tak jarang, para pegiat media sosial ini mengkritik Anies soal balapan mobil listrk tersebut.

"Para pegiat sosial media yang terus-menerus tiada hari-hari tanpa membicarakan Formula E, kami sampaikan terima kasih. Karena perhatian anda, waktu anda, energi anda, adalah sebuah kontribusi yang sangat besar pada penyelenggaraan Formula E," kata Anies di Balai Kota DKI, Jumat, 24 Juni.

Anies mengklaim Jakarta E-Prix 2022 merupakan gelaran Formula E yang terbaik dibanding negara penyelenggara lain. Hal ini, diakuinya, berdasarkan pernyataan Co-Founder Formula E Alberto Longo.

"Alhamdulillah event berjalan dengan lancar, sukses. Bahkan, dalam catatan Formula E disebutkan bahwa Jakarta E-Prix kemarin adalah yang terbaik dalam 8 tahun sejarah Formula E," ujarnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengatakan, indikator kesuksesan Formula E dilihat dari eksposur atau perhatian publik pada balapan ini, kemudian apresiasi pembalap pada sirkuit, dan bentuk penyelenggaraannya itu sendiri.

"Mereka sangat hormat atas hasil yang kita miliki. Bisa dibilang tidak ada keluhan. Lalu, eksposur media yang sangat tinggi, baik domestik maupun internasional," ungkap Anies.

"Jadi, bukan saja karena persiapan acara dan penyelenggaraannya rapi dan profesional, tapi juga karena passion masyarakat, antusiasme masyarakat, dan media yang cukup tinggi," lanjutnya.