Bagikan:

JAKARTA - Berlian biru terbesar di dunia yang pernah dilelang telah terjual seharga 450.925.000 dolar Hong Kong atau sekitar 57,5 juta dolar Amerika Serikat, setara dengan Rp831.378.125.000.

Dinamakan 'The De Beers Cullinan Blue', permata step-cut 15,10 karat berhasil terjual di Sotheby's di Hong Kong, setelah perang penawaran delapan menit di antara empat pembeli yang penuh harapan.

Tawaran yang berhasil memenangkan lelang tersebut, melampui perkiraan awal target penjualan, yakni sebesar 48 juta dolar AS, datang dari pembeli anonim melalui telepon, menurut Sotheby's seperti melansir CNN 28 April.

Berlian langka itu ditemukan di tambang Cullinan Afrika Selatan pada tahun 2021, Berlian tersebut diketahui telah mencapai peringkat tertinggi yang dinilai berdasarkan berlian berwarna.

Menurut pernyataan dari Sotheby's, Gemological Institute of America (GIA) mengkategorikan permata itu sebagai 'biru cerah yang mewah', penilaian warna teratas, yang telah diberikan kepada tidak lebih dari 1 persen berlian biru yang diserahkan ke organisasi tersebut.

Menggambarkan berlian sebagai 'sangat langka', pernyataan Sotheby menyebutkan hanya lima permata lebih dari 10 karat yang pernah muncul di lelang. Tidak ada yang lebih dari 15 karat, "menjadikan penampilan permata sempurna ini sebagai peristiwa penting itu sendiri."

Dengan harga akhir 57.471.960 dolar AS, The De Beers Cullinan Blue nyaris saja memecahkan rekor berlian biru termahal yang pernah dijual di lelang.

Gelar itu masih dipegang oleh 'Oppenheimer Blue' 14,62 karat, yang dijual pada tahun 2016 dengan harga akhir $57.541.779, selisih sedikit di bawah 70.000 dolar AS.

Patti Wong, ketua Sotheby's Asia, mengatakan dalam sebuah pernyataan: "Ini benar-benar batu sekali dalam satu generasi, dan berlian biru terbesar dari ukurannya yang pernah saya lihat."