Anggota Parlemen Inggris Disidang Gara-gara Tinju Pejalan Kaki

JAKARTA - Seorang anggota parlemen Inggris didakwa melakukan penyerangan setelah dia diduga meninju seorang pejalan kaki yang dianggap mengancamna.

Mike Amesbury diskors dari Partai Buruh yang berkuasa setelah CCTV dan rekaman video menunjukkan dia melayangkan pukulan ke arah seorang pria dan berulang kali memukulnya setelah korban terjatuh.

“Setelah meninjau bukti-bukti yang diberikan oleh Kepolisian Cheshire, kami telah mengesahkan dakwaan penyerangan umum terhadap Mike Amesbury,” kata Rosemary Ainslie, Kepala Divisi Kejahatan Khusus di Layanan Penuntut Mahkota dilansir Reuters, Kamis, 7 November.

Penyerangan dilakukan anggota parlemen itu di Frodsham, Cheshire, pada Sabtu, 26 Oktober 2024.

Setelah kejadian tersebut, Amesbury, Anggota Parlemen Runcorn dan Helsby di barat laut Inggris, mengatakan dirinya merasa terancam di jalan setelah keluar malam bersama teman-temannya.

Partai Buruh belum memberikan permintaan tanggapan setelah Amesbury didakwa. Mereka sebelumnya mengatakan Amesbury diskors dari partainya sambil menunggu penyelidikan.

Polisi setempat mengatakan Amesbury akan hadir di pengadilan atas laporan penyerangan terhadap seorang pria berusia 45 tahun.