6 Kesalahan yang Sebaiknya Enggak Dilakukan saat Merawat Rumput di Halaman
JAKARTA - Selain membuat taman menjadi lebih asri dengan suasana yang santai, menanam rumput di halaman juga dapat memberikan lebih banyak asupan oksigen di area rumah. Rumput memang mudah sekali tumbuh dengan perawatan yang tidak terlalu sulit.
Namun jika perawatan dilakukan secara berlebihan dan tidak terukur juga dapat membuat rumput sulit tumbuh dan mudah mengering. Melansir dari The Spruce, Senin, 29 April, sebaiknya hindari hal-hal berikut agar rumput tumbuh lebih subur.
Menggunakan terlalu banyak pupuk
Dalam hal memupuk rumput di halaman, pemberian pupuk dalam jumlah berlebihan dapat merusak tanah dan merusak rumput. Sebab, terlalu banyak pupuk akan merusak keseimbangan pH tanah. Tanda rumput yang rusak karena kelebihan pupuk yaitu warna rumput yang berubah jadi cokelat atau kuning. Anda perlu menyirami halaman rumput dengan lebih banyak air untuk membantunya pulih.
Kurang pupuk
Di sisi lain, tidak cukup pupuk juga merupakan masalah umum yang perlu diperhatikan. Rumput yang tidak menerima cukup pupuk sering kali kekurangan nutrisi yang dibutuhkan untuk tumbuh dan tetap hijau.
Memilih pupuk yang tidak sesuai dengan jenis rumput
Saat mencari pupuk yang tepat untuk rumput halaman, Anda perlu mempertimbangkan kebutuhan spesifiknya.
Ada berbagai macam pupuk di pasaran yang dapat dipilih, dan pupuk terbaik untuk halaman Anda bergantung pada zona pertumbuhan rumput. Pertimbangkan untuk menyewa seorang profesional untuk memberikan arahan tentang jenis pupuk terbaik untuk rumput di halaman Anda.
Pupuk komersial atau yang dijual di pasaran mengandung Nitrogen (N), Fosfor (P), dan Kalium (K), dan pada kantongnya harus mencantumkan persentase setiap unsur yang dikandungnya.
Memotong rumput terlalu pendek
Memotong rumpun terlalu pendek hingga semua daun habis dapat mengakibatkan sistem akar rusak. Jika Anda membiarkan rumput sedikit lebih tinggi ini akan membuat akar tumbuh lebih dalam sehingga dapat menyerap banyak nutrisi, kelembaban dan rumput lebih lebat. Dengan ini Anda dapat mengurangi jumlah gulma yang mungkin tumbuh di sela rumput dan rumput dapat menutup tanah dengan sempurna.
Baca juga:
Hindari memotong rumput saat basah
Waktu terbaik untuk memotong rumput adalah saat rumput dalam keadaan kering. Ketika basah akibat disiram atau embun, daun akan melengkung ke bawah sehingga menyulitkan proses pemotongan dan membuat potongan tidak rapi. Namun, ada kalanya Anda harus memotong rumput dikala basah, yaitu saat hujan deras. Hindari memotong disaat musim kemarau karena akan mengganggu pertumbuhan rumput.
Jangan memotong rumput di siang hari
Memotong rumput di waktu yang tepat dapat membuat rumput tumbuh lebih subur. Jika Anda memotongnya di siang hari, terik panas matahari bukan hanya membuatmu stres namun juga akan membuat rumput stres. Waktu yang tepat adalah di sore hari saat temperatur tidak terlalu panas dan rumput kering.