Jelang 70 Tahun, Penampilan Jackie Chan Jadi Perhatian Penggemar
JAKARTA - Aktor kawakan Jackie Chan baru-baru ini menjadi perhatian publik. Ketika menghadiri sebuah acara di Sichuan, China, penampilannya menuai respons dari penggemarnya.
Seorang penggemar membagikan foto di mana Jackie Chan terlihat menua. Mulai dari rambutnya yang memutih, garis di wajah dan tangannya juga terlihat.
Selama ini, Jackie Chan dikenal sebagai aktor laga dengan aksinya yang fantastis sekaligus menghibur. Tidak jarang ia melakukan berbagai adegan berbahaya dalam sejumlah film untuk menunjukkan kemampuan bela dirinya.
Kabarnya, foto yang beredar ini merupakan bagian dari salah satu acara televisi. Namun, pihak Jackie Chan belum angkat suara mengenai penampilannya yang dibicarakan.
Baca juga:
Di sisi lain, aktor kelahiran 7 April itu juga masih aktif membintangi film. Ia akan tampil dalam film A Legend dan untuk peran ini, ia dilaporkan akan melalui proses pengeditan untuk karakternya sebagai pria 27 tahun.
Ia turut ikut andil dalam film baru Karate Kid. Jackie Chan dikonfirmasi membintangi Mr Han seperti film sebelumnya dengan cerita baru.
Franchise yang turut mengangkat namanya, Police Story juga akan memiliki cerita baru di tahun 2025. New Police Story akan hadir 20 tahun sejak film terakhirnya.
Selain itu, ia juga dikabarkan membintangi film Project P, sebuah film yang memiliki premis serupa dengan The Unbearable of Massive Talent yang diperankan Nicholas Cage.