Jeep Compass Terbaru Tertangkap Kamera saat Uji Coba di India

JAKARTA - Sejak masuk pasar India, Jeep Compass merupakan salah satu model populer untuk memenuhi kebutuhan mobilitas perkotaan. Namun prospek Jeep di India kemudian menurun akibat berbagai faktor yang tidak menguntungkan. Alhasil, perusahaan tersebut berupaya untuk mengubah situasi dengan meluncurkan Jeep Compass yang kemungkinan akan menguji mesin bensin baru sebagai model 2024.

Dilansir dari RushLane, Minggu, 15 Oktober, mobil ini tertangkap kamera sedang diuji coba di negara tersebut dengan menunjukkan beberapa perubahan. Mulai dari fasia depan yang sedikit berbeda dari sebelumnya. Bagian bemper juga didesain ulang dengan lampu kabut jauh yang berbeda. Revisi juga dilakukan pada bagian belakang.

Namun, Jeep tetap mempertahankan desain minor pada bagian depan yang meliputi kisi-kisi, lampu depan, dan desain keseluruhan yang menampilkan ciri khas dari mobil tersebut.

Meski sudah dipastikan akan membawa perubahan pada bagian eksterior, dari segi powertrain belum menemukan kepastian. Karena ketidakpastian mengenai powertrain diesel di masa depan dan masa pakainya lebih pendek di wilayah seperti kota New Delhi. Ini membuat pertimbangan memilih mesin bensin menjadi masuk akal.

Kemungkinan Jeep Compass 2024 akan mengusung mesin bensin turbo berkapasitas kecil seperti versi mesin global dengan sedikit modifikasi. Yang artinya, mesin bensin turbo 1,3 liter Renegade akan menjadi pilihan yang masuk akal.

Mesin bensin turbo 1,3 liter GSE Turbo G4 4-silinder tersebut mampu menyemburkan tenaga hingga 147 dk dan torsi 270 Nm yang kemungkinan akan dilengkapi dengan transmisi dual-dry-clutch transmission (DDCT) memungkinkan mobil berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu kurang dari 10 detik.

Dengan penggunaan mesin bensin ini, Jeep Compass terbaru diharapkan akan memiliki harga lebih terjangkau dan dapat meningkatkan penjualannya di pasar India. Dengan adanya uji coba yang dilakukan, diperkirakan mobil ini akan diluncurkan setidaknya pada tahun depan.