Cak Imin Tunggu Anies Kunjungi PKS
JAKARTA - Ketua Umum PKB sekaligus bakal cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bicara soal rencana kunjungannya ke kantor DPP PKS pada Selasa, 12 September, besok.
Cak Imin mengatakan waktu kunjungan tersebut tergantung bakal capres KPP Anies Baswedan.
Hal itu disampaikan Cak Imin saat menyambut Anies Baswedan dalam kunjungan pertamanya ke DPP PKB, Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 11 September.
"Tergantung mas Anies, besok mas Anies jam berapa," kata Cak Imin.
Namun, Cak Imin enggan membeberkan soal pertemuannya dengan Anies siang ini. Tak berapa lama Anies yang ditunggu-tunggu Cak Imin dan jajaran pengurus DPP PKB pun tiba.
Anies yang mengenakan baju batik hijau tua dengan celana hitam tiba di kantor DPP PKB pukul 16.36 WIB. Kedatangannya disambut langsung oleh Cak Imin yang kompak berkemeja putih dengan jajaran pengurus PKB.
Sedianya, mantan gubernur DKI Jakarta itu diagendakan hadir di markas PKB pada pukul 12.30 WIN. Anies terlambat lantaran baru saja mendarat usai kunjungan ke Palembang, Sumatera Selatan.
Baca juga:
- Senin Siang, Anies Baswedan Kunjungi PKB Bahas Strategi Pemenangan Bareng Cak Imin
- Cak Imin Sudah Tebar Janji, Dana Desa Mau Dinaikkan ke Rp5 Miliar Bila Terpilih
- Bursa Cawapres 2024, Hanya Nama Sandiaga yang Muncul di Rapat Parpol Pendukung Ganjar
- Ngopi Bareng Ganjar, Mahfud MD: Nostalgia Sebagai Sahabat
Anies-Cak Imin pun langsung menuju ruang pertemuan tanpa mengucap sepatah kata. Keduanya hanya menyapa awak media dengan melambaikan tangan.