Instagram Senggol TikTok, Hadirkan Reels dengan Durasi Lebih Panjang

JAKARTA - Instagram dilaporkan bakal kembali memperpanjang durasi Reels, sebagai strategi untuk mengalahkan pasar para pesaingnya, TikTok dan YouTube.

Dilaporkan pertama kali oleh pengembang dan pembocor aplikasi seluler, Alessandro Paluzzi melihat, Instagram telah menambahkan durasi menjadi 10 menit yang sebelumnya hanya 3 menit.

Melihat tangkapan layar yang dibagikan Paluzzi, sepertinya media sosial milik Meta itu akan menyediakan dua opsi durasi untuk merekam video Reels, yang artinya Instagram tidak akan menghapus durasi pendeknya 3 menit.

Mengetahui kabar ini, Meta mengonfirmasi kepada Engadget yang dikutip Kamis, 31 Agustus, bahwa perusahaan memang benar sedang menguji fitur baru itu secara internal, yang tidak atau belum dibagikan pada publik.

Dengan hadirnya durasi panjang itu, akan mengubah Instagram menjadi platform berbagi video yang kuat seperti TikTok dan YouTube.

Tetapi pesaing terbesarnya, TikTok juga lebih dahulu memiliki fitur serupa, bahkan platform milik ByteDance ini sudah mengadopsi durasi perekaman video hingga 20 menit dalam layanan berbayarnya.

Sebagai informasi yang disitat dari The Verge, Instagram telah mengubah banyak fitur Reels untuk meningkatkan ketertarikan pengguna dengan menambahkan metode pengeditan dan templat baru untuk membuat ulang konten viral.