Unit Pertama Aston Martin DB12 Terjual Rp24 Miliar di Cannes International Film Festival

JAKARTA - Aston Martin meluncurkan DB12 di Cannes International Film Festival pada 25 Mei saat menjadi sponsor utama amfAR Gala Cannes ke-29.

Pada malamnya, unit pertama DB12 dijual dalam acara lelang amal bertabur bintang dan dananya ditujukan membantu penelitian penyakit AIDS. Pada saat lelang, DB12 laku seharga 1,6 juta dolar AS atau hampir Rp24 miliar.

Acara dengan status sosial tertinggi di festival film ini dihadiri oleh tokoh terkenal dari dunia hiburan, seni, dan fashion, termasuk pemenang Grammy Queen Latifa, aktor Rebel Wilson, Fan Bingbing, dan para model ternama dari Sara Sampaio, Bianca Balti, Heidi Klum, Stella Maxwell, dan Alessandra Ambrosio.

Pasangan aktor Amy Jackson dan Ed Westwick bergabung dengan atlet Jerman Alica Schmidt sebagai tamu khusus Aston Martin. Dan Eva Longoria bersama James Marsden bertindak sebagai host acara lelang DB12.

“Kami sangat beruntung memiliki Aston Martin sebagai sponsor utama untuk amfAR Gala Cannes ke-29 dan kami sangat berterima kasih atas sumbangan mereka yang besar berupa DB12 spektakuler ini untuk lelang langsung kami. Sportscar fenomenal ini menjadi sorotan dalam gala dan hasil lelang akan memberikan dorongan penting bagi upaya kami untuk mengembangkan obat HIV," ungkap Kevin Robert Frost, CEO amfAR, dalam rilis Aston Martin, 26 Mei.

Sementara, Lawrence Stroll, Chairman Eksekutif Aston Martin, mengatakan Aston Martin sangat bangga telah mendukung amfAR Gala Cannes. Jumlah yang luar biasa yang terkumpul melalui lelang amal ini menurutnya menunjukkan antusiasme terhadap DB12 baru dan aspek ultra-mewah dan kinerja tinggi yang unik dari model ini yang mengangkatnya di atas kategori GT saat ini.

Mobil ini juga menjadi yang pertama yang dihiasi dengan sentuhan khusus yang dipilih dengan cermat oleh layanan khusus Q by Aston Martin untuk merayakan perayaan ulang tahun ke-110 merek ini, termasuk lencana fender khusus dan bordir di sandaran kepala. Mobil unik ini juga menampilkan plakat di ambang pintu kabin yang menandai sejarahnya yang unik.

Pemilik yang beruntung juga akan mendapat kesempatan langka untuk menambahkan tanda tangan para pembalap tim Aston Martin Aramco Cognizant Formula One® Lance Stroll dan Fernando Alonso secara pribadi ke penutup mesin, aspek unik yang akan tetap dilestarikan oleh Aston Martin sesuai dengan model ultra-mewah dengan kinerja tinggi ini.