Belum Rilis, Penerus DB11 Tertangkap Kamera saat Uji Coba
Aston Martin DB11. (Dok. Aston Martin)

Bagikan:

JAKARTA - Dari rumor yang lama beredar, Aston Martin dikabarkan tengah mempersiapkan peluncuran mobil terbarunya yang diplot penerus dari DB11.

Sebelumnya mobil ini tertangkap kamera saat uji coba di Swedia. Baru-baru ini mobil yang nantinya akan dinamai DB12 terlihat mengaspal di sirkuit legendaris, Nurburgring Nordschleife.

Aston Martin DB12 terlihat sangat mirip dengan DB11 dikutip dari Carwow, Jum'at, 24 Maret. Namun, ini kemungkinan hanya tipuan dari stiker kamuflase yang disematkan pada DB12 saat dilakukan uji coba.

Berbeda dari DB11, pada bagian kap mesin, DB12 memiliki garis penutup pada bagian atas. Walaupun, lampu depan yang disematkan sangat mirip dengan DB11 dan grille khas Aston Martin tetap dipertahankan.

Berpindah pada bagian belakang, bumper dibuat sama persis dengan DB11, namun ada kemungkinan bumper akan diubah untuk versi produksi. DB12 juga disematkan lampu belakang berbentuk C yang ramping yang menambah kesan kental dari Aston Martin.

Meskipun mulai tahun 2024 Aston Martin mengusung mobil hybrid, kemungkinan mesin V12 5,2 liter twin-turbocharged milik DB11 akan tetap dipertahankan pada DB12. Terlebih, mereka akan melanjutkan penggunaan mesin 12-silinder tersebut sampai tahun 2026.

Mesin tersebut dapat menghasilkan daya 608 dk, yang kemungkinan tenaganya akan dinaikkan pada DB12 jika digabungkan dengan teknologi hybrid.

Meskipun belum dikonfirmasi, penerus dari DB11 tersebut akan dijual pada akhir tahun ini.