Bagikan:

JAKARTA - Produsen mobil mewah Aston Martin, Senin, 29 Januari mengonfirmasi akan merilis Aston Martin Vantage terbaru pada 12 Februari mendatang di laman perusahaannya.

Pada saat nanti diluncurkan Vantage baru akan diperkenalkan bersama mobil baru AMR24 yang akan jadi penantang di Formula 1 dan mobil balap Vantage GT3 baru.

Model Vantage baru ini digambarkan sebagai “contoh tercepat dan paling menggembirakan” dari papan nama Vantage, yang mengisyaratkan peningkatan output daya dan peningkatan kinerja dibandingkan generasi sebelumnya.

Aston Martin juga menegaskan bahwa ini “bukan hanya sekedar permainan angka” karena generasi baru ini dirancang untuk mereka “yang mendambakan kemurnian berkendara dan menyukai batas”.

7
Pada tahun 2022, Aston Martin meluncurkan 333 unit Vantage dibekali mesin terakhir 5.2 liter Twin Turbo V12

Belum ada detail secara spesifik mengenai mobil ini, namun dilansir Carscoops, 29 Januari, diperkirakan Vantage akan menampilkan mesin V8 4.0 liter twin-turbo yang bersumber dari AMG. Diketahui, mesin AMG ini menghasilkan tenaga 577 hp (430 kW / 585 PS) ketika diupasangkan pada Mercedes-AMG GT 63 2024, dan hingga 671 hp (500 kW / 680 PS) pada Aston Martin DB12.

Sementara, dari segi eksterior, dari foto tangkapan kamera saat mobil ini diuji coba berbalut kamuflase sedikit menunjukkan desain proporsi yang sama karena pada dasarnya merupakan versi terbaru dari pendahulunya.

Namun hanya bagian belakang terlihat sangat mirip, bagian depan telah didesain ulang sepenuhnya dengan lampu depan baru yang dipasang di sepatbor yang mengapit grill yang sedikit lebih kecil. Atau bisa juga Vantage akan mendapatkan perombakan interior dengan teknologi infotainmen baru, mengikuti DB12.