Tim Kecil NasDem, PKS dan Demokrat Bertemu Bahas Piagam Koalisi Perubahan
JAKARTA - Tim kecil Koalisi Perubahan yang berisi elite NasDem, PKS, dan Demokrat mengadakan pertemuan sore ini. Pertemuan ini disebut bakal membahas piagam deklarasi Koalisi Perubahan oleh ketiga parpol.
Agenda pertemuan tersebut diungkap Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya kepada wartawan, Jumat, 24 Maret.
Pertemuan digelar di Sekretariat Perubahan di Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pukul 16.00 WIB.
"Iya konpers (konferensi pers, red) sekalian. Lokasi Sekretariat Perubahan, jam 16.00 WIB," ujar Willy.
Baca juga:
Willy mengatakan pertemuan sore ini akan membahas terkait piagam deklarasi Koalisi perubahan dan akan ditutup dengan buka puasa bersama.
"(Bahas) Piagam, ditutup dengan bukber," katanya.