Kemenangan 3-0 MU atas Nottingham Forest Belum Cukup Memuaskan Erik ten Hag
JAKARTA - Manchester United (MU) meraih kemenangan telak 3-0 atas Nottingham Forest pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di the City Ground, Kamis, 26 Januari, dini hari WIB.
Tiga gol MU dalam pertandingan ini masing masing-masing dicetak oleh Marcus Rashford, Wout Weghorst dan Bruno Fernandes.
Kemenangan ini jelas menjadi modal penting bagi MU untuk menghadapi pertandingan leg kedua yang bakal berlangsung di Old Trafford.
Meski demikian, kemenangan ini masih belum bisa memuaskan sang manajer, Erik ten Hag. Pria asal Belanda ini melihat masih ada ruang bagi timnya untuk diperbaiki.
"Ada satu momen yang bisa mengubah pertandingan. Itu yang harus kami tingkatkan lagi," ujar Ten Hag kepada Sky Sports seusai laga.
"mereka mengubah sistem, dan kami tak bisa mengantisipasi itu. Itu tak terjadi. Masih ada ruang di mana kami harus belajar dan meningkatkan diri jika kami ingin berada di atas."
"Kami hampir membiarkan mereka kembali ke pertandingan. Kami tak boleh membiarkan lawan untuk bangkit ketika kami mengawali dengan bagus. Kami harus menghindari itu," lanjutnya.
Weghorst yang mencetak gol dalam laga ini berpendapat sama dengan sang manajer. Menurutnya, MU tak mengontrol permainan seperti yang diharapkan.
"Kami tak senang dengan cara kami bermain di babak pertama," kata pemain yang dipinjam dari Burnley tersebut.
Susunan pemain
Nottingham Forest (4-3-3): Hennessey; Aurier, Worrall, McKenna, Lodi (Williams 73’); Danilo (Colback 59’), Freuler, Scarpa (Lingard 64’); Johnson, Surridge (Dennis 64’), Gibbs-White (O’Brien 73’)
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Martinez, Malacia; Casemiro, Eriksen (Fred 71’); Antony (Pellistri 71’), Bruno, Rashford (Garnacho 57’); Weghorst (Elanga 85’)