Uni Emirat Arab Izinkan Perjalanan ke 12 Negara Afrika Mulai 6 Februari, tapi Ada Syaratnya
JAKARTA - Otoritas Uni Emirat Arab mengumumkan mereka akan menghapus larangan perjalanan tujuan 12 negara Afrika bagi warga negara penerima vaksin COVID-19 lengkap.
Menurut Kantor Berita WAM seperti dikutip Antara, Sabtu, 5 Februari, negara-negara itu adalah Kenya, Tanzania, Ethiopia, Nigeria, Republik Kongo, dan Afrika Selatan.
Lalu Botswana, Eswatini, Lesotho, Mozambik, Namibia serta Zimbabwe.
Baca juga:
- Rahmat Effendi Diduga Perintahkan Potong Anggaran Tunjangan Kelurahan di Kota Bekasi
- Pengusiran Susi Air dari Bandara Malinau: Estimasi Kerugian Mencapai Rp8,9 Miliar Hingga Tak Ada Unsur Politik
- Ribuan Ikan Mati akibat Sungai Cikaniki dan Citongtut Tercemar, Ketua DPRD Bogor: Jangan Wariskan Kerusakan kepada Anak Cucu Kita
- Arahan Panglima TNI Jenderal Andika Terkait Pengamanan Papua Barat
Warga negara penerima vaksin lengkap yang sudah mendapatkan vaksin booster (penguat) diperbolehkan melakukan perjalanan mulai 6 Februari.
Langkah itu juga memungkinkan orang-orang yang tidak dapat divaksin dengan alasan kesehatan dan "kasus kemanusiaan" untuk bepergian, menurut WAM.