Makin Mudah, Gmail Sekarang Bisa Lakukan Panggilan Telepon dan Video
Gmail adalah tempat pertama yang dipikirkan Google untuk menempatkan fitur panggilannya. (foto: dok. unsplash)

Bagikan:

JAKARTA - Google ingin menjadikan Gmail lebih dari sekadar layanan pesan, dengan baru saja menambahkan kemampuan panggilan telepon pada pengguna Google Meet langsung di aplikasi seluler Gmail. Ini merupakan bagian dari pembaruan yang lebih besar untuk Workspace yang diumumkan Google.

Mengutip The Verge, Kamis, 9 September, saat fitur diluncurkan dan diaktifkan, aplikasi Gmail akan dapat melakukan panggilan telepon dengan pengguna Google Meet. Google mengatakan aplikasi Meet sendiri juga akan mendapatkan kemampuan yang sama untuk melakukan panggilan, tidak hanya membuat rapat grup di masa mendatang.

Gmail adalah tempat pertama yang dipikirkan Google untuk menempatkan fitur panggilannya. Perusahaan menyadari betapa pentingnya Gmail bagi perubahan besar yang terjadi di dalam Google Workspace. Google tidak malu-malu memanfaatkan popularitas Gmail untuk mendorong adopsi layanan lainnya.

Dengan adanya fitur ini, sekarang Gmail pada dasarnya setara dengan Microsoft Outlook. Ini adalah hub pusat untuk berbagai layanan. Outlook adalah pusat Microsoft untuk email, kalender, dan kontak. Sedangkan Gmail adalah hub Google untuk email, obrolan satu lawan satu, obrolan grup, konferensi video, dan kini panggilan.

Perubahan Workspace juga mencakup desain ulang Gmail yang lebih luas, dan menjadikannya pusat aktivitas lainnya. Sekarang pengguna akan melihat layanan Space yang dijanjikan Google. Ini adalah versi saluran Room chat yang diganti namanya dan diperluas dengan pesan berulir lengkap.

Oleh karena itu, pengguna dapat mengharapkan navigasi yang lebih mudah antara email, chat, space, dan Meet, belum lagi fitur admin dan keamanan yang ditingkatkan untuk membantu mengelola komunikasi.

Penyesuaian lainnya juga termasuk opsi untuk menentukan apakah pengguna sedang di kantor atau WFH pada hari tertentu, adapula mode Pendamping untuk Meet yang memungkinkan pengguna menggunakan perangkat keras audiovisual ruang konferensi.

Google juga memperluas ekosistem perangkat keras Meet. Ada dua perangkat Seri One baru (peralatan pihak ketiga yang dibuat agar sesuai dengan tujuan Google), termasuk all-in-one Series One Desk 27 dan board kolaboratif Series One Board 65 4K. Lebih banyak gadget juga bersertifikasi Meet, seperti solusi ruang Logitech's Rally Bar dan Rally Bar Mini serta dok speaker Rayz Rally Pro.

Perlu dicatat, semua perubahan ini akan hadir secara bertahap nantinya. Ambisi Google untuk Gmail cukup jelas. Sama seperti Microsoft Outlook, ini menjadi pintu gerbang untuk semua komunikasi kantor, bukan hanya email dan pertemuan sesekali. Tak heran bila Google bersaing langsung dengan Office.