Bagikan:

JAKARTA – Apple merilis pembaruan perangkat lunak untuk iPhone, Mac, Vision Pro, dan masih banyak lagi. Perangkat kecil seperti AirPods juga mendapatkan firmware yang diluncurkan khusus untuk para pengembang.

Versi firmware yang Apple rilis untuk AirPods adalah 7A5244b. Tak hanya diluncurkan khusus untuk para pengembang yang bergabung ke dalam pengujian beta, firmware terbaru ini hanya tersedia untuk AirPods Pro 2.

Ada beberapa fitur yang Apple tambahkan ke dalam firmware 7A5244b. Dilansir dari 9to5mac, pengguna bisa mengangguk dan menggelengkan kepala untuk berinteraksi dengan Siri setelah perangkat mereka diperbarui.

Pengguna juga akan mendapatkan isolasi suara yang ditingkatkan dan audio spasial yang lebih dipersonalisasi. Selain itu, Apple juga menambahkan kemampuan pelacakan kepala untuk para pengguna yang gemar bermain gim.

Seluruh kemampuan ini bisa digunakan oleh pengguna non-beta setelah firmware-nya dirilis secara publik. Untuk melihat apakah firmware untuk AirPods Pro 2 Anda sudah tersedia, buka Pengaturan di perangkat yang tersambung, klik menu AirPods Pro, lalu ketuk bagian Versi.

Selain AirPods Pro 2, Apple juga akan merilis pembaruan perangkat lunak di model AirPods lainnya secara bertahap. Perangkat audio yang sudah pasti mendapatkan pembaruan firmware adalah AirPods Pro generasi pertama dan AirPods generasi pertama hingga ketiga.

AirPods Pro generasi pertama akan mendapatkan firmware yang sama dengan AirPods generasi pertama hingga kedua, sedangkan AirPods generasi pertama akan mendapatkan versi pembaruan khusus seperti AirPods Pro 2.