Bagikan:

JAKARTA – Apple mengumumkan bahwa macOS terbaru akan diluncurkan pada musim gugur tahun ini atau sekitar September hingga Desember mendatang. Versi terbaru dari macOS ini akan diberi nama Sequioa.

Setelah menggelar Worldwide Developers Conference (WWDC) 2024 pada Senin, 10 Juni, Apple meluncurkan versi pengujian dari macOS Sequioa. Meski dibuat untuk para pengembang, pengguna biasa tetap bisa mengakses versi tersebut.

Jika Anda tertarik untuk mencoba macOS Sequioa melalui pengujian versi beta, perangkat lunak ini bisa diunduh secara langsung melalui Mac yang Anda gunakan. Berikut ini cara mengunduhnya, dikutip dari Makeuseof.

Mengunduh macOS Sequioa Versi Beta

macOS Sequioa akan menghadirkan berbagai fitur terbaru, mulai dari manajemen jendela yang lebih baik hingga Aplikasi Kata Sandi yang diperbarui sepenuhnya. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mencoba software Mac terbaru dari Apple.

1. Buka Pengaturan Sistem di perangkat Anda.

2. Klik Umum dan pilih menu Pembaruan Perangkat Lunak.

3. Klik ikon info dengan huruf "i" di sebelah Pembaruan Beta.

4. Saat jendela pop-up muncul, klik Mati.

5. Pilih macOS Sequioa Beta, lalu ketuk Selesai.

6. Setelah melihat pembaruan beta di menu Pembaruan Perangkat Lunak, klik menu Tingkatkan Sekarang.

Setelah melakukan tahapan di atas, macOS Sequioa versi beta akan terunduh. Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil dan kapasitas penyimpanan yang mendukung agar pengunduhan perangkat lunak berjalan dengan baik.

Perlu diingat bahwa versi beta merupakan tahap pengujian perangkat lunak sehingga fitur di dalamnya masih jauh dari kata stabil. Anda mungkin akan mengalami berbagai masalah seperti aplikasi mogok, bug, pelambatan, baterai terkuras, dan lainnya.