Bagikan:

JAKARTA – Bose Corporation, produsen perangkat audio asal AS, resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds di Indonesia. Didistribusi oleh PT Prima Audio Indonesia, perangkat ini diluncurkan di Mall of Indonesia.

Bose Ultra Open Earbuds merupakan perangkat yang menggunakan teknologi open audio, yaitu format audio terbuka dengan kualitas yang sangat tinggi. Meski menggunakan teknologi open audio, earbuds ini mendukung mobilitas penggunanya.

Andre Gunawan selaku CEO PT Prima Audio Indonesia ikut hadir dan meresmikan perangkat tersebut. Andre bahkan memberikan presentasi singkat mengenai keunggulan dan berbagai fitur dari Bose Ultra Open Earbuds.

Perangkat audio yang diluncurkan pada Selasa, 26 Maret ini menjamin kenyamanan para pengguna meskipun digunakan untuk seharian penuh. Pasalnya, earbuds ini memanfaatkan sistem clip-on ergonomis berteknologi flex band.

"Di flex band ini, teman bisa merasakan, ketika dipasang, dia meng-adjust posisi daun telinga," kata Andre. "Ketika saya memakai Bose Ultra Open Earbuds ini, setelah beberapa lama, saya udah lupa bahwa saya sedang pakai sesuatu."

Meskipun perangkat ini unggul dalam segi desain, ada beberapa fitur utama yang menurut Andre penting untuk ditonjolkan. Fitur pertama adalah Immersive Audio with Head Tracking yang bisa menyesuaikan suara di lingkungan apa pun.

Fitur ini akan memantau lingkungan sekitar dan memberikan audio yang disesuaikan. Dengan adanya fitur ini, pengguna tidak perlu menurunkan atau meninggikan volume audio saat berpindah dari satu tempat ke tempat lain.

Berikutnya, Bose Ultra Open Earbuds memiliki fitur adjustable EQ untuk mengubah karakteristik suara, simple control dengan tombol yang bisa ditekan dengan mudah, dan Simplesync untuk memudahkan pairing ke Bose Smart Soundbar.

Bose Ultra Open Earbuds juga menghadirkan fitur astonishing audio untuk mengatur kedalaman suara dan Google Fast Pair untuk memudahkan proses pairing ke ponsel. Perangkat yang dirancang untuk generasi muda ini memiliki total masa pakai baterai 27 jam.

Earbuds dengan dukungan Bluetooth 5.3 dan ketahanan IPX4 ini dibanderol dengan harga Rp 4,990 juta. Namun, selama tanggal 25 hingga 31 Maret, Bose akan membagikan limited voucher 10 persen untuk pembeli di toko ritel MOI dan Tokopedia.