Bagikan:

JAKARTA - Pada gelaran Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona, George Gao, President Huawei Cloud Core Network Product Line mengumumkan peluncuran solusi jaringan inti cerdas 5.5G. 

Menurutnya, jaringan inti cerdas 5.5G menjadi bagian penting dari 5.5G, yang menggabungkan kecerdasan layanan, kecerdasan jaringan, dan kecerdasan operasional dan pemeliharaan (O&M) untuk meningkatkan nilai bisnis dan potensi pengembangan.

Jadi, Huawei akan membawa pelanggan seluler dibawa ke era new calling atau layanan panggilan yang ditingkatkan, sehingga melalui solusi ini, pelanggan memasuki era komunikasi multimoda, sementara operator dapat merekonstruksi tata letak layanan mereka. 

Tidak hanya itu, Huawei juga memperkenalkan Multi-modal Communication Function (MCF), untuk memungkinkan penggunaan avatar digital yang dapat dikontrol suara selama panggilan, sehingga menghadirkan pengalaman panggilan yang lebih personal. 

Selanjutnya, solusi jaringan inti cerdas 5.5G Huawei juga akan mengatasi masalah, di mana jaringan yang kerap mengalami ledakan mikro akibat banyaknya layanan berlalu lintas padat, seperti video HD 2K atau 4K, atau layanan live streaming. 

“Dalam situasi seperti ini, kemungkinan besar vCPU akan kelebihan beban sehingga menyebabkan packet loss alias hilangnya data yang sedang dikirim. Untuk mengatasi masalah ini, Huawei merilis Intelligent UDG,” ujar George. 

Menurut George, ini adalah produk Intelligent UDG pertama di industri yang dapat menghadirkan pengalaman unggul 10 Gbps di lokasi mana saja.