Bagikan:

JAKARTA – Huawei dan XL Axiata menjalin kerja sama terbaru dengan meluncurkan jaringan inti yang sepenuhnya terkonvergensi. Jaringan ini dibuat untuk mendukung layanan 2G, 4G, serta 5G NSA dan SA.

Melalui kemitraan ini, XL Axiata akan menawarkan layanan yang lancar dengan latensi yang sangat rendah bagi para penggunanya. Infrastruktur baru ini dibuat untuk mendorong transformasi digital di berbagai industri, termasuk manufaktur, pemerintahan, dan lainnya.

Arsitektur dari jaringan ini dapat menghadirkan kinerja terbaik dalam menangani permintaan traffic yang diperkirakan akan meningkat di wilayah Jakarta. Jaringan inti ini akan mendukung tujuan XL Axiata di segmen konsumen (toC) dan bisnis (toB).

Chief Technology Officer (CTO) XL Axiata, I Gede Darmayusa, mengatakan bahwa kolaborasi ini merupaka langkah solid untuk memajukan jaringan 5G. Tak hanya mendukung jaringan konektivitas paling baru, jaringan inti ini juga memberikan dukungan terbaik bagi pengguna 4G. 

"Jaringan ini tidak hanya mendukung 5G, tetapi juga terus meningkatkan pengalaman bagi pengguna 4G kami. Lewat kerja sama dengan Huawei, kami berkomitmen untuk mendorong inovasi dan berkontribusi pada transformasi digital Indonesia," kata Darmayusa. 

Sementara itu, Direktur Carrier Network Business Group (CNBG) Huawei Indonesia Kevin Zhou mengungkapkan bahwa ini bukan kolaborasi pertama antara Huawei dan XL Axiata. Dengan berkolaborasi pada jaringan inti, Huawei yakin keduanya dapat memberikan pengalaman konektivitas terbaik.

"Huawei merasa terhormat dapat melanjutkan kolaborasi yang sukses dengan XL Axiata. Sebagai pemimpin TIK global, kami yakin bahwa jaringan inti kami yang terkonvergensi sepenuhnya akan memberikan pengalaman kelas dunia bagi pelanggan XL Axiata," ungkap Kevin.