Bagikan:

JAKARTA – Google melakukan ekspansi pada perangkat Pixel Watch. Awalnya, jam tangan pintar ini hanya tersedia di sembilan belas negara, tetapi Google telah menambahkan satu negara baru.

Dari laporan 9to5google, Pixel Watch 2 resmi tersedia di Singapura. Penambahan ini merupakan langkah bagus yang dilakukan Google karena perangkat Pixel Watch yang asli hanya tersedia di delapan negara hingga saat ini.

Dengan ekspansi ini, Pixel Watch 2 sudah bisa ditemukan di dua puluh negara, di antaranya adalah Australia, Austria, Belgia, Kanada, Denmark, Prancis, Jerman, Irlandia, Italia, Belanda, Norwegia, Portugal, Singapura, dan Spanyol.

Selain itu, masih ada Swedia, Swiss, Jepang, Taiwan, Inggris, dan Amerika Serikat. Satu-satunya wilayah di Amerika yang tidak menjual Pixel Watch 2 adalah Puerto Riko, negara kepulauan di Laut Karibia.

Meski Pixel Watch 2 telah dirilis di Singapura, Google tidak menjual tali jam cadangan di negara tersebut. Jika masyarakat di Singapura ingin membeli tali jam tangan yang baru, mereka harus mengimpor atau membeli dari pihak ketiga.

Setidaknya, masyarakat di Singapura mendapatkan pilihan warna smartwatch yang lengkap. Google menghadirkan seluruh kombinasi warna dari Pixel Watch 2, yaitu biru-perak, hitam-hitam, hazel-emas, dan perak-porselen.

Selain menawarkan warna yang beragam, Google juga memberikan penawaran yang menarik seperti layanan Fitbit Premium selama enam bulan dan satu bulan layanan YouTube Music Premium. Perangkat ini bisa dibeli di Google Store offline dan online.