Bagikan:

JAKARTA - Picsart baru saja meluncurkan alat AI barunya bernama AI GIF Generator, yang memungkinkan pengguna untuk dapat membuat GIF baru, yang belum pernah ada dan Anda lihat sebelumnya. 

Berdasarkan pengumuman yang ditulis di situs resminya, penggunaan AI GIF Generator ini sangatlah mudah. Pengguna perlu memasukkan kata atau frasa saja, kemudian AJ Picsart akan mengubahnya menjadi GIF orisinal. 

Tapi, jika Anda masih bertanya-tanya bagaimana cara membuat GIF di Picsart, simak tutorial yang akan VOI berikan berikut ini:

Buat GIF di perangkat seluler

  1. Unduh atau perbarui ke versi terbaru Picsart untuk iOS atau Android
  2. Buka aplikasi dan pilih ikon tambah (+) di bagian bawah layar, dan pilihlah kanvas kosong
  3. Selanjutnya pilih lebih banyak alat di bagian bawah layar dan temukan AI GIF Generator
  4. Masukkan prompt Anda dan pilih gaya yang Anda inginkan
  5. Pilih hasilkan dan lihat GIF Anda muncul. 

Buat GIF di web

Membuat GIF dengan AI GIF Generator Picsart melalui web mungkin akan lebih mudah dan lebih cepat daripada di ponsel. Karena Anda tidak perlu mengunduh aplikasi Picsart terlebih dahulu. Begini caranya:

  1. Kunjungi AI GIF Generator untuk Web
  2. Masukkan prompt Anda ke dalam kotak di sisi kiri layar Anda, semakin spesifik semakin baik
  3. Pilih dari salah satu gaya artistik
  4. Pilih hasilkan dan lihat GIF Anda menjadi hidup.