Regulator Anti-Kartel Jerman Keberatan dengan Pemrosesan Data yang Dilakukan Google
Google diharapkan melakukan perubahan dalam pemroses data pengguna. (foto: dok. google)

Bagikan:

JAKARTA - Regulator anti-kartel Jerman mengumumkan pada Rabu 11 Januari bahwa pihaknya telah mengeluarkan keberatan terhadap ketentuan pemrosesan data Google. Mereka juga mengharapkan anak perusahaan Alphabet Inc., ini untuk melakukan perubahan yang sesuai.

Kantor kartel mengirimkan surat ke  perusahaan induk Alphabet, Google Ireland Ltd dan Google Germany GmbH penilaian hukum awal pada 23 Desember.

Dikatakan bahwa pengguna Google saat ini tidak diberi pilihan yang cukup, apakah dan sejauh mana mereka setuju dengan pemrosesan data mereka yang menjangkau jauh di seluruh layanan.

Seorang juru bicara Google mengatakan perusahaan akan terus terlibat secara konstruktif dengan regulator Jerman untuk mencoba menyelesaikan masalah tersebut.

"Orang-orang mengharapkan kami untuk menjalankan bisnis kami secara bertanggung jawab - dengan mempertahankan pengalaman produk yang mengutamakan pengguna dan memperbarui layanan kami secara terus menerus untuk memenuhi harapan regulator," tambah juru bicara itu, seperti dikutip Reuters.

Google selama ini terus mendapatkan pengawasan yang sangat ketat karena ditengarai memanfaatkan dan memonopoli data dari pengguna, Bahkan sering kali Google dituduh telah melakukan pelanggaran privasi data dari pengguna untuk kepentingan iklan mereka.