Bagikan:

JAKARTA - Snap perusahaan induk Snapchat menghadirkan Director Mode, memberi kreator lebih banyak alat untuk membuat konten. Mode ini awalnya terungkap pada April lalu, sekarang sudah dapat diakses oleh pengguna Android dan iOS di seluruh dunia.

Director Mode mencakup berbagai alat pengeditan yang lebih canggih di dalam aplikasi, termasuk green screen yang menjadi sangat populer berkat TikTok dan fitur edit cepat yang memungkinkan konten kreator memangkas video secara real time.

Ada juga kontrol kamera ganda, sehingga pengguna dapat menggunakan bagian depan dan belakang kamera pada saat yang sama untuk membuat konten 360 derajat.

Selain itu, Director Mode juga menawarkan opsi untuk mengontrol kecepatan kamera, memberi pengguna kemampuan untuk mempercepat atau memperlambat saat membuat konten.

Artinya, pengguna dapat meningkatkan kecepatan rekaman mereka hingga dua kali atau memperlambatnya hingga setengahnya.

Director Mode sekarang terdapat di bilah alat kamera di aplikasi, atau pengguna dapat mengetuk tombol Create di Spotlight untuk mengakses opsi pengeditan lanjutan.

Lebih lanjut, Director Mode ini menyediakan lebih banyak cara untuk membuat konten yang menonjol di aplikasi. Tentu saja, juga mencakup konten Spotlight, yakni platform yang dibuat Snap mirip TikTok, sekarang digunakan oleh lebih dari 300 juta pengguna setiap bulannya.

Total waktu menonton konten Spotlight di aplikasi juga meningkat sebesar 55 persen dari tahun ke tahun, dan dengan Director Mode akan memberikan lebih banyak cara untuk memanfaatkan popularitas Spotlight dengan video pendek pengguna.

Namun, menurut XDA Developers yang dikutip Jumat, 28 Oktober, sulit sepertinya untuk Snap bersaing dengan TikTok. Pasalnya, media sosial milik ByteDance China itu telah mendominasi lanskap dengan video pendeknya, memaksa pesaing seperti Snapchat, Instagram, dan bahkan YouTube untuk berubah.

TikTok juga belum menjadi orang yang berpuas diri meskipun sudah berada di puncak, perusahaan terus menambahkan fitur-fitur baru dengan cepat.