Bagikan:

JAKARTA - Meta meluncurkan beberapa pembaruan fitur untuk Reels, yang memungkinkan pengguna untuk lebih mudah menemukan dan berbagi konten yang menghibur. 

Kabar tersebut diumumkan oleh kepala Instagram, Adam Mosseri pada Rabu, 17 Agustus. 

Dalam video yang diunggahnya, Mosseri mengatakan bahwa tiga pembaruan tersebut diantaranya adalah, Anda dapat menambahkan 'Add your' Sticker di Reels. 

Sebelumnya, fitur Add yours Sticker hanya dapat Anda gunakan di Stories saja, tetapi sekarang Anda dapat menggunakannya di unggahan reels di kedua platform milik Meta itu. 

Jadi, setiap kali Anda membagikan prompt Add Yours baru, reels yang ditambahkan oleh orang lain akan muncul di halaman yang didedikasikan untuk prompt itu. 

Fitur kedua yaitu Crossposting IG-to-FB. Dengan fitur ini, sekarang Anda dapat memposting ulang reels Instagram Anda ke reels Facebook. 

Meta mengatakan bahwa ini dapat membantu pembuat konten untuk membangun audiens mereka di aplikasi dan memonetisasi konten mereka di kedua platform.

Fitur terakhir adalah Facebook Reels Insight. Reels Insight ini akan akan memungkinkan aplikasi untuk mengumpulkan atau mengkompilasi Cerita Facebook yang Anda bagikan sebelumnya. 

Fitur ini dirancang untuk memudahkan berbagi kenangan favorit Anda sebagai Reels. Mengingat peningkatan fokus Meta pada Reel, tidak mengherankan jika perusahaan ingin mendorong pengguna untuk mengubah Cerita mereka menjadi Reel.

Meta memang sedang berfokus pada pengembangan Reels di aplikasinya. Zuckerberg baru-baru ini mencatat bahwa Meta telah menghasilkan lebih dari 1 miliar dolar AS (Rp14,8 triliun) per tahun pada iklan Reels.