Bursa Kripto Robinhood PHK 23% Karyawannya
Bursa kripto Robinhood PHK karyawan. (Robinhood)

Bagikan:

JAKARTA – Penurunan market kripto dalam beberapa bulan terakhir, telah menyebabkan guncangan bagi industri cryptocurrency pada umumnya. Sejumlah perusahaan perdagangan dan peminjaman kripto telah melakukan PHK, termasuk salah satu exchanger kripto terbesar Robinhood.

Perusahaan perdagangan kripto tersebut terpaksa memangkas sekitar 23% karyawannya, sebagaimana dilaporkan Wall Streeet Journal dan dikonfirmasi oleh TechCrunch. Padahal, sebelumnya Robinhood telah memangkas 9% stafnya.

Pada April lalu, Robnihood diyakini telah melepaskan 300 karyawan dari total 3.100 tenaga kerjanya. TechCrunch melaporkan pengurangan 23% akan berjumlah sekitar 713 karyawan terancam pemecatan. Itu berarti menyisakan sekitar 2.400 karyawan yang bekerja di perusahaan.

Salah satu pendiri bursa kripto Robinhood, Vlad Tenve mengumumkan dalam postingan blog, menyatakan bahwa “karyawan dari semua fungsi akan terpengaruh, PHK” terutama terkonsentrasi “dalam (bagian) operasional perusahaan, pemasaran dan fungsi manajemen program.”

Dalam posting tersebut, Tenev bertanggung jawab atas perekrutan berlebihan Robinhood dalam hiruk-pikuk yang terjadi pada tahun 2021. Dia mengatakan bahwa perusahaan tahun lalu mengelola banyak fungsi operasinya dengan asumsi bahwa "keterlibatan ritel yang meningkat" yang terjadi akan berlanjut di tahun-tahun mendatang. 2022.

“Di lingkungan baru ini, kami beroperasi dengan lebih banyak staf daripada yang seharusnya,” tulis Tenev.

“Sebagai CEO, saya menyetujui dan bertanggung jawab atas lintasan staf ambisius kami - ini ada pada saya,” ujarnya.

Dia menilai pemangkasan karyawan gelombang sebelumnya tidak berjalan dengan cukup baik.

“Sejak saat itu, kami telah melihat kerusakan tambahan dari lingkungan makro dengan inflasi pada level tertinggi 40 tahun disertai dengan jatuhnya pasar kripto yang luas. Ini semakin mengurangi aktivitas perdagangan pelanggan dan aset yang ditahan,” tulisnya.

Robinhood merupakan salah satu perusahaan kripto yang melakukan PHK karyawan. Selain itu, masih ada perusahaan lain seperti Gemini yang telah memangkas sekitar 10% pekerjanya. Sebelumnya, Crypto.com dan Coinbase serta FTX juga melakukan hal yang sama.