Bagikan:

JAKARTA - Four Quarters, studio gim yang berbasis di Rusia mendorong warga Rusia untuk membajak gim terbaru mereka, Loop Hero.

Hal ini terjadi setelah sanksi ekonomi besar yang telah dijatuhkan kepada Rusia karena invasi negaranya yang sedang berlangsung ke Ukraina. Karena sanksi ini, pelanggan Rusia sekarang tidak dapat membeli gim di toko video gim online besar.

Karena, sudah banyak layanan penyedia video game yang terkenal seperti Epic dan Steam memutuskan untuk memberhentikan operasi penyedia gim dan juga operasi distribusi gim nya di Rusia.

Melansir IGN, setelah ini, Four Quarters telah memberikan restu kepada pirate Loop Hero jika penggemar tidak dapat membeli gim melalui metode hukum.

Mereka bahkan telah menyediakan tautan torrent untuk mengunduh gim di akun resmi VK atau VKontakte yang merupakan sebuah situs jejaring sosial terbesar di Rusia.

Four Quarters mengatakan bahwa pengerjaan gim ini masih berlanjut. Mereka menambahkan bahwa pihaknya saat ini sedang bekerja untuk segera merilis pembaruan gratis baru untuk gim tersebut.

Studio juga telah mengucapkan terima kasih atas ucapan selamat yang mereka terima dari para penggemar selama masa-masa yang penuh gejolak ini.

Loop Hero adalah gim strategi RPG indie yang dikembangkan oleh Four Quarters dan dirilis pada 5 Maret 2021. Gim ini sangat dipuji oleh kritikus dan penggemar.