Bagikan:

JAKARTA - Google menambahkan fitur yang sangat berguna bagi penggunanya khususnya yang memanfaatkan fitur Google Search untuk mencari layanan kesehatan terdekat.

Meski umumnya Google Search dikenal sebagai mesin penelusuran tapi kini Google memungkinkan penggunanya untuk melakukan reservasi layanan kesehatan meski baru tersedia di Amerika Serikat.

"Kami mengenalkan fitur yang bisa menunjukkan ketersediaan untuk kunjungan di layanan kesehatan sehingga pengguna dengan mudah bisa melakukan reservasi. Entah untuk pengecekan rutin, pindah ke dokter baru, atau memang mencari layanan kesehatan pada hari yang sama," kata Chief Health Officer Google Dr. Karen DeSalvo dalam unggahan blognya, dikutip Minggu.

Fitur ini tentunya dapat membantu orang awam yang kebingungan untuk memahami sistem pendaftaran layanan kesehatan yang cukup kompleks.

Kehadiran fitur ini menjadi bagian dari kemajuan pengembangan Google Search setelah melewati persiapan beberapa bulan terakhir.

Meski baru terbatas pada klinik rekanan Google diharapkan fitur ini nantinya bisa meluas ke layanan kesehatan lainnya bahkan tidak hanya di AS tapi juga bisa dirilis secara global.

Selain mendukung pembaruan terkait pencarian layanan kesehatan yang belakangan ini menjadi prioritas, Google Search sebelumnya juga melakukan pembaruan pada fitur "History".

Search menghadirkan layanan penghapusan jejak penelusuran dalam waktu 15 menit terakhir.