JAKARTA – Banyak perubahan dan pengembangan terjadi di dunia kripto, termasuk pemangkasan biaya transaksi yang semakin rendah atau kian meningkat. Sejak 1 Januari 2021, Dogecoin (DOGE), Ripple (XRP), dan Blackcoin yang mendapat perubahan besar terhadap biaya transaksi dalam jaringan mereka.
Laporan dari forexsuggest.com mengungkapkan bahwa biaya transaksi Dogecoin mengalami perubahan terbesar sejak 1 Januari 2021, melonjak 4.230 persen dalam satu tahun. Peningkatan ini menjadikan biaya transaksi DOGE menjadi lebih murah. Sementara itu, biaya transaksi Ethereum hingga akhir tahun merupakan yang paling mahal di antara kripto lain. Rata-rata biaya transfer Ethereum sebesar 52,45 dolar AS per transaksi.
Dilansir dari Bitcoin.com News, studi forexsuggest.com memaparkan bahwa biaya transaksi rata-rata biaya transaksi aset kripto di tahun 2021 juga banyak berubah. Terdapat 15 aset kripto berbeda yang mengalami peningkatan biaya transaksi termasuk Dogecoin (DOGE), Ripple (XRP), Feathercoin (FTC), dan Blackcoin (BLK).
Menurut para peneliti, Dogecoin mengalami peningkatan biaya terbesar tahun ini, melonjak 4.230 persen dari 0,01 dolar AS per transfer menjadi 0,433 dolar AS. Sedangkan Ripple mengalami peningkatan terbesar kedua dalam 12 bulan melonjak 3,810 persen dari 0,000166 dolar AS menjadi 0,00649 dolar AS per transfer.
Peningkatan terbesar ketiga selama 12 bulan terakhir adalah blackcoin (BLK), dengan biaya transfer meningkat 1,886 persen dari 0,00000442 dolar AS menjadi 0,0000878 dolar AS per transaksi. Biaya transaksi paling mahal terjadi di jaringan Ethereum (ETH), dan ETH juga merupakan pemenang terbesar keempat dalam hal kenaikan biaya dalam 12 bulan.
BACA JUGA:
Biaya transfer ETH melonjak 1,459 persen dari 3,36 dolar AS menjadi 52,45 dolar AS per transaksi. Lonjakan biaya terbesar kelima berasal dari jaringan Zcash (ZEC), karena biaya ZEC meningkat 806 persen dalam 12 bulan. Biaya ZEC pada 1 Januari 2021 adalah sekitar 0,00000406 dolar AS dan pada akhir tahun, biaya transfer ZEC adalah 0,0000368 dolar AS.
Studi Forexsuggest.com juga mengungkapkan terdapat tiga aset kripto yang mengalami penurunan biaya jaringan selama 12 bulan. Feathercoin (FTC) mengalami penurunan 51 persen dalam biaya transfer, dan Monero (XMR) mengalami penurunan biaya transaksi sebesar 29 persen. Biaya Bitcoin (BTC) turun 26 persen selama rentang 12 bulan.
Biaya transfer FTC pada 1 Januari 2021 adalah 0,000194 dolar AS dan pada akhir siklus 12 bulan, biaya FTC adalah 0,0000955 dolar AS. Biaya transfer Bitcoin adalah 5,55 dolar AS per transaksi pada awal rentang waktu 12 bulan dan pada akhirnya, data menunjukkan biaya BTC adalah 4,09 dolar AS per transfer. Peneliti studi ini memanfaatkan sumber data biaya dari ycharts.com dan bitinfocharts.com, dan mengumpulkan metrik pada hari pertama setiap bulan tahun lalu.
Cryptocurrency yang menawarkan biaya transaksi sekitar satu sen AS atau kurang termasuk dash (DASH) 0,0173 dolar AS, bitcoin cash (BCH) 0,00851 dolar AS, Ripple (XRP) 0,00649 dolar AS, Bitcoin Gold (BTG) 0,00545 dolar AS, dan Ethereum Classic (ETC) sebesar 0,0039 dolar AS.
Biaya transaksi yang masih di bawah 52,45 dolar AS Ethereum adalah biaya Bitcoin, diikuti oleh Binance Coin (BNB) pada 0,562 dolar AS per transfer sejauh menyangkut biaya transfer paling mahal. Biaya Litecoin (LTC) yang tercatat pada akhir tahun lalu sekitar 0,0278 dolar AS per transaksi sebagaimana dilansir dari Bitcoin.com News.