Bursa Kripto Binance Jadi Sponsor Utama Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA)
Binance jadi sponsor utama timnas Argentina (Mktesportivo)

Bagikan:

JAKARTA – Bursa kripto terbesar di dunia Binance dilaporkan sudah menandatangani kesepakatan untuk menjadi sponsor utama Asosiasi Sepak Bola Argentian (AFA). Binance bakal menjadi sponsor resmi timnas Argentina selama lima tahun.

Selain itu, kedua belah pihak juga berencana meluncurkan fan token (token penggemar) baru meskipun sebelumnya AFA sudah mengeluarkan token serupa setelah menjalin kerjasama dengan platform fan token Socios. Kemitraan Binance dengan AFA merupakan kesepakatan pertama bursa dengan federasi sepak bola Argentina tersebut.

Dilansir dari News.Bitcoin.com, kesepakatan tersebut merupakan bagian dari upaya mempromosikan Binance dengan salah satu tim sepak bola paling sukses. Kerjasama ini juga mempromosikn kripto ke pengguna dan penggemar sepak bola yang masih belum akrab dengan teknologi berbasis blockchain.

“Melalui perjanjian ini, kami berharap dapat mendukung sepak bola Argentina di semua tingkatan dan memperkenalkan Binance, dunia kripto dan blockchain kepada penggemar sepak bola di seluruh negeri dan dunia,” ujar Maximiliano Hinz, Direktur Binance Latam.

Kemitraan yang ditandatangani juga mencakup pengembangan dan peluncuran token penggemar baru yang akan dirilis dalam waktu dekat. Namun, Asosiasi Sepak Bola Argentina telah mengeluarkan fan token sendiri, dalam kemitraan dengan Socios.com. Dengan munculnya dua jenis fan token dinilai akan membingugkan para penggemar timnas Argentina.

Di sisi lain, upaya Binance dan AFA merilis token baru mendapat kritikan dari pihak Socios. Kabarnya Socios menolak upaya penerbitan token baru tersebut, pasalnya mereka sudah lebih dulu merilis token sejak sembilan bulan lalu dengan durasi kontrak selama tiga tahun.

“Kami akan melakukan segala daya kami untuk mencegah hal ini dan untuk melindungi hak-hak penggemar yang membeli Token Penggemar $ARG. Kami menghadapi pelanggaran kontrak yang mencolok dan kami akan mengambil semua tindakan hukum yang diperlukan untuk menjamin bahwa AFA memenuhi komitmen yang diperoleh dengan Socios.com,” imbuh pihak Socios.

Sebagai informasi fan token ARG pertama kali diluncurkan pada 15 Juni tahun 2021 lalu. Token ARG sudah terjual lebih dari 400 ribu token pada saat itu. Meski demikian, belum diketahui bagaimana respon pihak AFA dan Binance terkait penolakan dari Socios.com.