Bagikan:

YOGYAKARTA - Media sosial seperti Instagram, menjadi salah satu platform yang banyak digunakan untuk berbagi aktivitas sehari-hari. Banyak hal dapat dibagikan oleh pengguna seperti foto Anda di suatu, atau lainnya.

Namun, tidak jarang pengguna Instagram yang kurang menikmati aktivitas bermedia sosial sehingga memilih untuk menonaktifkan akun mereka baik sementara maupun secara permanen.

Pasalnya, tidak jarang warganet memberikan komentar yang membuat pengguna Instagram merasa tidak nyaman dan ingin berhenti menggunakan aplikasi tersebut.

Namun, tidak semua orang dapat menghapus akun secara permanen, sehingga akun Instagram mereka masih bisa dilihat oleh pengguna lain. Hal tersebut membuat konten yang pernah Anda unggah tetap bisa dikomentari orang lain dan menjadi jejak digital Anda.

Oleh karena itu, Anda sebaiknya menghapus akun Instagram secara permanen apabila ingin berhenti menggunakan Instagram. Di bawah ini tim VOI telah menyusun langkah-langkah yang dapat Anda lakukan.

Cara Menghapus Akun Instagram Secara Permanen

Untuk menghapus akun Instagram langkah pertama yang dapat Anda lakukan adalah membuka aplikasi Instagram di smartphone Anda, atau membukanya menggunakan mesin peramban.

Selanjutnya, kunjungi link penghapusan Instagram yang ada di "Pusat Bantuan" Instagram atau klik link berikut. Untuk menghapus akun, pengguna akan diminta untuk menuliskan alasan menghapus akun Instagram.

https://www.instagram.com/accounts/login/?next=/accounts/remove/request/permanent/

Setelah itu masukkan kata sandi akun Instagram Anda untuk melakukan konfirmasi bahwa akun tersebut benar-benar milik Anda, dan tidak pelanggaran pedoman komunitas.

Pada bagian selanjutnya, pilih menu "Delete Username" untuk menghapus akun secara permanen. Dengan demikian akun Instagram Anda sudah dihapus dan tidak bisa dilihat oleh semua pengguna Instagram, termasuk Anda sendiri.

Oleh karena itu, jika ingin menghapus akun Instagram secara permanen Anda harus yakin bahwa hal tersebut tidak merugikan Anda dan tidak ada data yang penting.

Pengguna pun dapat menghapus akun Instagram secara sementara. Caranya, masuk ke akun Instagram Anda, kemudian klik foto profil Anda, kemudian pilih menu "Pengaturan".

Pada halaman Edit Profil, pilih menu Temporalily disable My Account. Kemudian pilih alasan Anda menonaktifkan akun pada menu yang tersedia.

Masukkan kembali kata sandi akun Anda, untuk melakukan konfirmasi bahwa akun tersebut benar-benar milik Anda dan tidak melanggar pedoman komunitas.

Selanjutnya, klik Temporarily Disable Account, dan akun Anda akan dinonaktifkan secara sementara, sampai Anda ingin menggunakannya kembali atau memilih untuk menghapusnya secara permanen.

Demikianlah cara menghapus akun Instagram secara permanen dan sementara. Pengguna dapat melakukan langkah di atas, apabila tidak ingin menggunakan Instagram lagi untuk menjaga data privasi Anda.