Bagikan:

JAKARTA – Produsen kendaraan listrik asal China yaitu Hozon Auto, yang menaungi merek Neta, semakin gencar memperluas jangkauan globalnya. Kini, Meksiko menjadi target pasar terbaru yang akan mereka masuki pada kuartal keempat tahun ini.

Mengutip dari laman CNevpost, Jumat, 13 September, langkah ekspansi ini tidak dilakukan sembarangan. Neta telah menjalin berbagai kemitraan strategis sebagai persiapan matang sebelum resmi meluncur di Meksiko. Salah satu langkah signifikan adalah perjanjian kemitraan dengan BBVA Meksiko, lembaga keuangan terbesar di negara tersebut dan grup investasi terkemuka di Amerika Latin.

“Melalui kemitraan ini, pengguna Neta di Meksiko akan mendapatkan akses ke opsi pembiayaan yang fleksibel dan kompetitif,” demikian pernyataan resmi dari perusahaan.

Tak hanya itu, pada hari yang sama, Neta juga menandatangani perjanjian dengan Asosiasi Mobilitas Listrik Meksiko (EMA) dan beberapa dealer lokal. Kemitraan ini sangat penting dalam mendukung layanan purna jual (aftersales) dan memperkuat jaringan dealer untuk memastikan kelancaran operasional merek di negara tersebut.

Perusahaan juga menegaskan bahwa mereka akan mempercepat ekspansi ke seluruh kawasan Amerika Tengah dan Selatan, dengan operasi yang kini telah mencakup Brasil, Ekuador, dan Kosta Rika.

Sebagai catatan, Neta telah lebih dulu memulai langkah ekspansinya di Meksiko melalui pertemuan investasi lokal dan konferensi media pada 22 Februari lalu, yang menandai debut resmi mereka di negara tersebut.

Meski belum diungkapkan model apa saja yang akan dihadirkan di pasar Meksiko, beberapa produk unggulan seperti Neta X, Neta GT, Neta S, Neta Aya, dan Neta L diperkirakan akan menjadi andalan untuk menarik perhatian konsumen setempat. Model-model ini sebelumnya telah sukses diperkenalkan di pasar lokal China.

Dengan berbagai langkah strategis ini, Hozon Auto tampaknya semakin mantap mengukuhkan kehadirannya di pasar global, khususnya di wilayah Amerika.