Bagikan:

JAKARTA - PT Indomobil National Distributor selaku Agen Pemegang Merek (APM) Citroën di Indonesia kembali berpartisipasi dalam gelaran GIIAS Surabaya 2024, yang berlangsung dari 28 Agustus hingga 1 September.

Pada pameran kali ini Citroën mengusung tema booth #FromFranceforIndonesia yang memiliki nuansa khas. Tak hanya itu saja, merek asal Prancis ini juga membawa berbagai model andalan, termasuk memboyong model yang akan dirakit di dalam negeri dalam waktu dekat yaitu Ë-C3 All Electric.

Termasuk, menghadirkan promosi untuk memudahkan memiliki mobil Citroën, misalnya bunga 0 persen selama 3 tahun, free wall charger dan LED Headlamp untuk setiap pembelian Citroën E-C3, dan masih banyak lagi.

Citroën terus membangun ekosistem yang baik di Indonesia dengan membangun 22 jaringan dealer, hingga diwujudkan melalui dibangunnya Parts Center di Purwakarta untuk menunjang ketersediaan parts Citroën.

"Kami merasa bangga telah begitu banyak pencapaian yang diraih selama hampir 2 tahun sejak diumumkannya kehadiran Citroën di Indonesia," kata Chief Executive Officer PT Indomobil National Distributor Tan Kim Piauw, dalam keterangan resminya, Kamis, 28 Agustus.

Seperti diketahui pada ajang GIIAS Jakarta 2024 yang digelar pada bulan Juli lalu, Citroën mengumumkan rencana untuk melanjutkan langkahnya ke arah produksi lokal di Indonesia. Langkah awal ini dimulai dengan peresmian produksi dalam negeri hasil kerjasama antara PT Indomobil National Distributor Stellantis dan PT Nasional Assemblers yang merupakan perusahaan perakitan di bawah naungan Indomobil Group yang berlokasi di Purwakarta, Jawa Barat.  

"Pada kesempatan hari ini, kami telah mewujudkan salah satu langkah strategis Citroën untuk memulai produksi dalam negeri untuk model Citroën Ë-C3 All Electric, sebagai langkah awal dalam menggarap pasar kendaraan listrik di Indonesia dan menciptakan mobilitas bebas emisi," tambahnya.

Citroën juga menggelar berbagai kegiatan seru untuk merasakan langsung sensasi berkendara mobilnya, melalui program 'Comfort Drive Challenge'. Nantinya, Citroën akan meminjamkan 100 unit The All-New Citroën C3 Aircross SUV untuk 5.000 konsumen terpilih di seluruh Indonesia.

"Melalui program ini kami ingin lebih banyak masyarakat yang mengenal dan merasakan langsung keunggulan model mobil dari kami," tutupnya.