Bagikan:

JAKARTA - PT Neta Auto Indonesia siap menggebrak ajang Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2024, dengan menghadirkan jajaran model terbaru.

Hal tersebut diungkapkan oleh Product Planning Manager Neta Auto Indonesia Jordy Angkawidjaja, ia mengatakan akan ada model listrik dan hybrid.

"Model pertama itu kendaraan listrik murni, dan kedua ada hybrid yang dikombinasi penggerak listrik dan mesin pembakaran internal," katanya, kepada awak media di Bandung, Jawa Barat, Jumat, 12 Juli.

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Jordy mengatakan untuk hybrid itu merupakan Medium Sport Utility Vehicle (SUV). Sayangnya ia tak menjabarkan lebih detail terkait model tersebut.

Namun, diprediksi mengarah pada Neta L yang sudah dijual di China sejak awal tahun lalu. Secara desain mobil satu ini menawarkan kesan elegan dan terlihat gagah, dengan dimensi  panjang 4.770 mm, lebar 1.900 mm, dan tinggi 1.660 mm.

Masuk ke dalam kabin, mobil satu ini hadir dengan layar besar di bagian dashboard, dengan dua panel 15,6 inci sebagai pusat kontrol untuk fitur dan multimedia, serta sudah didukung dengan chip Qualcomm Snapdragon 8155.

Mobil ini mengandalkan mesin bensin empat silinder 1.500cc dengan satu motor listrik untuk penggerak roda belakang yang dipadukan dengan baterai Lithium Iron Phosphate (LFP). Mobil ini mampu menempuh jarak 1.070 km dan mampu memuntahkan tenaga 170 kW dan torsi 310 Nm.

Untuk di pasar China, Neta L dibanderol mulai dari 129.900 yuan atau kisaran Rp290 jutaan, namun tak bisa menjadi acuan di pasar Indonesia.