JAKARTA - Pabrikan otomotif asal Jepang, Daihatsu, melalui distributor kendaraan di Indonesia, PT Astra Daihatsu Motor, telah resmi meluncurkan model facelift dari SUV andalannya, Terios.
Dengan kehadiran SUV terbaru itu, membuat harga dari varian Terios lama akan turun. Dikonfirmasi juga bahwa Daihatsu akan memberikan diskon untuk kendaraan ini.
Marketing and Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso, mengungkapkan bahwa Daihatsu Terios lama masih tersedia pada beberapa jaringan diler walaupun produksinya dihentikan pada awal Juni lalu.
"Model lama masih ada, tapi siapa cepat dia dapat. Kemarin kita sudah list di cabang kita yang masih punya Terios lama, kita pikir Terios lama masih banyak, ternyata masih ada tapi tinggal sedikit sekali," ucap Hendrayadi, dilansir ANTARA, Jumat, 9 Juni.
Meskipun demikian, ia tidak memberikan rincian mengenai diskon pada Daihatsu Terios lawas kepada konsumen. Diperkirakan juga besaran diskon akan berbeda pada masing-masing kota, tergantung konsumen dan penjual.
PT Astra Daihatsu Motor (ADM), selaku distributor kendaraan Daihatsu di Indonesia, meluncurkan versi pembaruan dari SUV andalannya, New Terios.
Penyegaran dilakukan oleh Daihatsu pada bagian eksterior, interior, serta fitur-fitur lainnya yang berguna untuk keamanan dan kenyamanan pengguna mobil tersebut.
Daihatsu New Terios tersedia dalam tiga varian, yakni X, R, dan R Custom. SUV tersebut dipatok mulai dari Rp236 juta hingga harga tertinggi Rp302,2 juta.
BACA JUGA:
Produksi dari New Terios mulai dilakukan. Hendrayadi mengatakan proses distribusi model terbaru Terios tersebut akan tersedia dalam waktu dekat. Pelanggan yang berminat sudah bisa melakukan pemesanan dari sekarang.
"Intinya adalah mulai hari ini pembukaan SPK (surat pemesanan kendaraan) untuk Terios baru akan dibuka," pungkasnya.