JAKARTA - Hyundai Ioniq 6 berhasil memenangkan World Car of the Year Award 2023 dan meraih dua gelar lain Electric Vehicle (EV) of the Year dan Design of the Year. Penghargaan ini diserahkan saat pembukaan New York International Auto Show 2023.
Hyundai Ioniq 6 memenangkan penghargaan ini bersaing ketat dengan 30 kendaraan dari seluruh dunia seperti BMW X1/iX1 dan Kia Niro.
Untuk proses seleksi sendiri, seperti dikutip dari Carandbike, Rabu, 5 April, kendaraan telah memenuhi syarat seperti minimal produksi mencapai 10.000 unit/tahun dan dijual setidaknya dua pasar utama (dari China, Eropa, India , Jepang, Korea, Amerika Latin, dan AS) atau setidaknya dua benua terpisah antara 1 Januari 2022 dan 30 Maret 2023.
Atas keberhasilan ini, Ioniq 6 menyamai jejak Hyundai Ioniq 5 yang meraih gelar yang sama pada tahun lalu.
“Kami sangat senang menerima penghargaan bergengsi ini dua tahun berturut-turut, yang mengakui bakat luar biasa dan upaya tak henti-hentinya dari semua orang di Hyundai Motor Company untuk membawa EV seperti Ioniq 6 ke pasar,” kata Jaehoon Chang, Presiden dan CEO Hyundai Motor Company.
Ioniq 6 adalah mobil listrik paling baru dari Hyundai, yang menawarkan desain yang menawan dan performa yang impresif. Sementara, jantung penggeraknya mampu menghasilkan tenaga sebesar 320 hp dengan torsi 605 Nm.
BACA JUGA:
Hyundai Ioniq 6 ditawarkan dalam dua kapasitas baterai yang berbeda, yaitu 53 kWh dan 77,4 kWh. Untuk Ioniq 6 tipe 77,4 kWh, baterainya bisa digunakan untuk menempuh perjalanan hingga 610 km dalam sekali pengisian daya. Mobil ini dilengkapi dengan teknologi pengisian baterai yang inovatif, yang memungkinkan mobil ini dapat diisi ulang hingga 80% hanya dalam waktu 18 menit.