Bagikan:

JAKARTA – Hyundai Ioniq 5 N, mobil listrik performa tinggi dari Hyundai Motor Company, berhasil masuk dalam tiga besar finalis World Performance Car 2024. Pengumuman ini disampaikan oleh World Car Awards dalam pameran Geneva International Motor Show (GIMS) 2024 yang kini tengah berlangsung.

World Car Awards merupakan acara tahunan yang melibatkan lebih dari 100 juri internasional yang melakukan uji coba dan memilih kendaraan yang memenuhi syarat. Pencapaian ini menjadi bukti pengakuan global terhadap Hyundai Ioniq 5 N sebagai salah satu mobil performa tinggi terbaik di dunia.

"Nominasi Hyundai Motor dalam kompetisi tahun ini mencerminkan pertumbuhan perusahaan ini di panggung global dan melanjutkan kesuksesannya dalam World Car Awards sebelumnya,” tulis keterangan resmi Hyundai, dikutip Selasa, 27 Februari.

4

Sebelumnya, Hyundai telah meraih kesuksesan di World Car Awards dengan dua modelnya, yaitu Hyundai IONIQ 5 dan IONIQ 6 yang menjadi pemenang tiga kali berturut-turut pada World Car of the Year 2022 dan 2023, World Electric Vehicle, dan World Car Design of the Year.

Hyundai Ioniq 5 N didesain untuk memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa. Mobil ini menggunakan platform E-GMP dari Hyundai Motor Group dan dilengkapi dengan teknologi hasil pengembangan motorsport N. Ioniq 5 N juga memanfaatkan keahlian N dari elektrifikasi "Rolling Labs" untuk memaksimalkan kemampuan performa tinggi kendaraan listrik.

Mobil ini dibekali motor listrik yang dapat menghasilkan tenaga hingga 641 dk dan kecepatan maksimum 260 km/jam. Ioniq 5 N mampu melesat dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu 3,4 detik berkat teknologi booster dan N Launch Control yang meningkatkan akselerasi.

Soal baterai, Ioniq 5 N memiliki kapasitas 84 kWh dan dapat diisi dari 10% ke 80% hanya dalam waktu 18 menit.

Pemenang final World Car Awards 2024 akan diumumkan pada sebuah upacara penghargaan di New York International Auto Show (NYIAS) 2024 pada tanggal 27 Maret 2024 mendatang.