JAKARTA - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana berhasil melangkah ke final ganda putra Korea Open 2024.
Tiket itu mereka dapatkan usai mengalahkan kompatriotnya di semifinal, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, pada Sabtu, 31 Agustus 2024, sore WIB.
Leo/Bagas menang meyakinkan dua gim langsung dengan skor 21-9 dan 21-14.
Pada set pertama, Leo/Bagas unggul 2-0 sebelum kedudukan imbang. Kejar-mengejar angka terjadi hingga skor 4-4.
Namun, setelah itu Leo/Bagas melesat. Poin Fikri/Daniel terhenti di angka empat saat mencapai interval.
Selepas jeda, kondisi tak berubah. Leo/Bagas bisa menjauh hingga 18-4. Alhasil, Fikri/Daniel melepas set pertama dengan kekalahan telak 9-21.
BACA JUGA:
Memasuki set kedua, Fikri/Daniel juga tak bisa bangkit. Sempat bersaing ketat hingga skor 8-8, mereka harus kembali tertinggal di inverval 8-11.
Leo/Bagas kemudian tak bisa dikejar lagi setelah istirahat. Mereka mampu mempertahankan keunggulan hingga menutup set kedua dengan skor 21-14.
Hasil ini mmebawa Leo/Bagas menginjakkan kaki di final Korea Open 2024. Mereka sudah ditunggu ganda putra tuan rumah yang juga unggulan pertama turnamen, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.
Laga final ganda putra tersebut akan dimainkan pada Minggu, 1 September 2024.
Melangkah ke partai puncak merupakan pencapaian perdana Leo/Bagas sebagai pasangan baru. Mereka terhitung menjadi pasangan anyar sejak sebelum tampil di Jepang Open 2024 pada pekan lalu.
Artinya, Korea Open 2024 merupakan turnamen kedua Leo/Bagas. Sebelumnya di Jepang Open 2024, mereka juga bisa mencapai semifinal, tapi gagal ke final.
Pencapaian serupa ditorehkan Fikri/Daniel. Semifinal Korea Open 2024 menjadi empat besar kedua mereka.
Sebagaimana diketahui, Fikri/Daniel juga merupakan pasangan baru seperti Leo/Bagas. Sebelum PBSI merombak komposisi ganda putra, Fikri berpasangan dengan Bagas, sementara Leo berpartner dengan Daniel.
Kedua ganda anyar itu akan diuji coba di empat turnamen. Artinya, masih ada dua turnamen berikutnya setelah Korea Open 2024 yang menjadi arena pengujian apakah komposisi mereka akan tetap atau diubah lagi.